Suara.com - Dante Roethof, pemain keturunan yang juga senior Rafael Struick di ADO Den Haag U-21, memiliki hak membela tiga negara yaitu Belanda, Suriname, dan Timnas Indonesia.
Profilnya yang menarik ini mencerminkan multikulturalisme dalam dunia sepak bola.
Lantas siapa sebenarnya dia? Berikut pembahasan lengkapnya mengenai Dante Roethof.
Profil Dante Roethof
Baca Juga: Bahrain Punya Senjata Rahasia Mirip Timnas Indonesia
Dante Roethof adalah pemain sepak bola berusia 23 tahun, lahir pada 3 Maret 2001.
Ia memiliki kewarganegaraan Belanda dan Suriname tetapi juga bisa membela Timnas Indonesia karena kakek dari pihak ibunya disebut lahir di Surabaya, Jawa Timur.
Dengan tinggi 175 cm dan kaki dominan kanan, Dante bermain sebagai bek tengah (CB) dan bek kanan (RB).
Saat ini, ia memperkuat HV & CV Quick di Derde Divisie, liga divisi keempat di Belanda. Sebelumnya, ia pernah bermain untuk ADO Den Haag.
Profil Dante mencerminkan warisan multikultural dan potensi bermain untuk tiga negara.
Baca Juga: Lengkap Sudah Puzzle Shin Tae-yong, Pemain Keturunan Rp26 Miliar Tiba di Bahrain
Sayangnya, soal performa, Dante tidak memiliki catatan yang lengkap di Transfermarkt.
Kontributor : Imadudin Robani Adam