Suara.com - Timnas Indonesia mengumumkan skuad terbaru berisi 27 pemain untuk menghadapi dua laga tandang Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Oktober ini.
Persija Jakarta menjadi tim lokal yang menyumbang pemain terbanyak untuk skuad Garuda asuhan Shin Tae-yong.
Sebanyak tiga pemain Macan Kemayoran dipanggil untuk dua laga kontra Bahrain dan China yakni Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, dan Witan Sulaeman.

Menariknya, ketiga pemain ini merupakan langganan Timnas Indonesia, yang sejauh ini tetap bertahan di tengah gempuran pemain naturalisasi.
Sebanyak 16 dari 27 pemain Timnas Indonesia saat ini bermain di klub luar negeri.
Beberapa pemain baru saja pindah klub, seperti Thom Haye dari SC Heerenveen ke Almere City, Rafael Struick dari ADO Den Haag ke Brisbane Roar, dan Marselino Ferdinan dari KMSK Deinze ke Oxford United.
Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia untuk Hadapi Bahrain dan China
Kiper
Maarten Paes (FC Dallas), Ernando Ari (Persebaya), Nadeo Argawinata (Borneo FC).
Baca Juga: Perbandingan Statistik Malik Risaldi dengan Ramadhan Sananta, Tukar Nasib di Timnas Indonesia
Bek