Namun hasil pertandingan di laga tersebut tidak akan masuk akumulasi poin perebutan runner-up terbaik karena status Sri Lanka menghuni dasar klasemen.
2. Vietnam
Timnas Vietnam U-20 boleh saja membantai dua lawannya dan berhasil mengoleksi 6 poin, namun Suriah lebih mengerikan.
Kemenangan 10-1 atas Guam di laga kedua fase grup membuat Suriah nyaman di puncak klasemen sementara Grup A dengan selisih gol +14.
Sementara Vietnam memiliki selisih gol +11, sedangkan di laga terakhir mereka harus bersua Suriah dan wajib memetik kemenangan.
Jika kalah, maka dipastikan Vietnam gagal lolos, jika imbang, kemungkinan lolos masih ada dengan torehan 7 poin.
Kontributor: Eko