Suara.com - Tren tanpa kemenangan Persija Jakarta berlanjut saat melawan PSM Makassar di pekan ketujuh BRI Liga 1 2024/2025.
Pertandingan di Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul, pada Minggu (29/9/2024), berakhir imbang 1-1.
Hasil ini membuat Macan Kemayoran gagal meraih kemenangan dalam empat pertandingan terakhir.
Beberapa faktor menjadi penyebab kegagalan tim asuhan Carlos Pena dalam laga ini. Berikut adalah ulasannya dari Suara.com.
Baca Juga: Ramadhan Sananta Tampil! Ini Daftar Susunan Pemain Semen Padang vs Persis Solo
Keran Gol Tidak Terbuka
Persija Jakarta saat ini menghadapi masalah minimnya produksi gol, hanya mencetak tujuh gol dari tujuh pertandingan awal BRI Liga 1 2024/2025.
Gustavo Almeida, yang diharapkan bisa menjadi andalan, gagal mencetak gol dalam enam laga terakhir, sementara Marko Simic semakin terpinggirkan.
Ryo Matsumura juga kesulitan menciptakan ancaman, meski mencetak dua gol melawan Persis Solo, ia belum mencetak gol dalam tiga pertandingan terakhir.
Pertahanan Buruk di 4 Laga Terakhir
Baca Juga: Jaminan Duel Seru di Pakansari! Ini Link Live Streaming Semen Padang vs Persis Solo
Setelah imbang melawan PSM Makassar, pertahanan Persija Jakarta menunjukkan sejumlah masalah, yang kontras dengan performa mereka di tiga laga awal musim.
Pada tiga pertandingan tersebut, Macan Kemayoran hanya kebobolan satu gol, meraih dua kemenangan dan satu imbang.
Namun, dalam empat laga terakhir, mereka kemasukan enam gol, termasuk kekalahan 1-3 dari PSBS Biak dan 0-2 dari Persib Bandung.
Kontributor : Imadudin Robani Adam