Suara.com - Welber Jardim masuk dalam starting XI pertandingan babak perempat final Campeonato Paulista U-17 melawan Juventus SP di Stadion Conde Rodolfo Crespi, Sabtu (28/9/2024).
Dilansir dari situs laman resmi klub, pelatih Sao Paulo Menta memainkan pemain Timnas Indonesia U-20, Welber Jardim.
Welber Jardim ditempatkan Menta sebagai full back di laga melawan Juventus SP tersebut. Welber di-plot bersama Hugo dan Igao yang sudah jadi langganan di lini belakang Sao Paulo.
![Welber Jardim Masuk Starting XI Sao Paulo U-17 vs Juventus Malam Ini [saopaulofc.net]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/09/28/57121-sao-paulo-u-17.jpg)
Namun pelatih Menta di susunan pemain melawan Juventus ini tak memainkan striker muda Thierry Henry. Ia memilih memasang Gustavo Miranda sebagai ujung tombak.
Baca Juga: Julukan Bang Jayadi Bikin Fans Venezia Penasaran, Jay Idzes Jelaskan Artinya
Kick off pertandingan babak perempat final Sao Paulo vs Juventus SP dimulai pada pukul 11:00 waktu setempat atau 21:00 WIB.
Sau Paulo U-17 sukses melaju ke fase knock out Campeonato Paulista Sub-17 2024. Pada babak fase grup, Welber Jardim dkk sukses menjadi juara grup 24.
Lalu pada leg kedua, Sao Paulo U-17 akan melawan Juventus SP pada 5 Oktober 2024. Merujuk pada data playmakerstats, pemain berusia 17 tahun itu telah bermain sebanyak 10 match bersama Sao Paulo.
![Bek sayap keturunan Brasil milik Sao Paulo U-17, Welber Jardim segera membela Timnas Indonesia U-20. [Dok. IG Welber Jardim]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/09/22/88300-bek-sayap-keturunan-brasil-milik-sao-paulo-u-17-welber-jardim-segera-membela-timnas-indonesia-u-20.jpg)
Sembilan pertandingan dilakoni Welber di ajang Campeonato Paulista Sub-17 2024. Dari 9 pertandingan itu, Welber hebatnya lagi sudah mencetak 2 gol.
Terakhir ia mencetak gol 6 hari lalu saat Sao Paulo menang 3-1 atas Ituano. Welber mencetak gol pada menit ke-68. Sedangkan satu gol lainnya ia cetak saat melawan Ponte Preta pada 25 Agustus 2024.
Baca Juga: Kritik Naturalisasi Depan Muka Shin Tae-yong, Hifni Hasan: Dia Aja Santai Kok
Jika dirangkum secara keseluruhan, Welber telah mencatatkan 18 pertandingan bersama Sao Paulo atau ia sudah melakoni 1156 menit, dengan catatan timnya meraih 9 kali menang, 3 kali imbang dan 6 kali kalah.