Kabar Buruk Jelang Timnas Indonesia vs Bahrain, Satu Pemain Keturunan Alami Cedera

Irwan Febri Suara.Com
Sabtu, 28 September 2024 | 13:36 WIB
Kabar Buruk Jelang Timnas Indonesia vs Bahrain, Satu Pemain Keturunan Alami Cedera
Bek sayap Timnas Indonesia, Shayne Pattyanama (tengah) tampil dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kontra tuan rumah Brunei Darussalam di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, Selasa (17/10) malam WIB. [dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia diterpa kabar buruk menjelang duel melawan Bahrain pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (10/10/2024).

Shayne Pattynama yang memperkuat KAS Eupen dilaporkan mengalami cedera saat membantu timnya menang 3-1 atas Jong KRC Genk di Liga Belgia, Sabtu (28/9/2024).

Eks pemain Viking FK itu tampil starter dalam pertandingan melawan Jong RKC Genk. Namun, ia mengalami cedera pada menit ke-83.

Dari video yang beredar, Shay Pattynama mengalami masalah pada kaki kirinya. Kemudian, dirinya digantikan oleh Teddy Alloh.

Baca Juga: Striker Jebolan Garuda Select Targetkan Yaman Jadi Korban Selanjutnya

Belum diketahui seberapa parah cedera Shayne Pattynama. Namun, diharapkan cedera tidak parah, karena tenaganya dibutuhkan untuk melawan Bahrain dan China.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI