Polemik Welber Jardim, Ibunda Kasih Pernyataan Berkelas: Saya Akan...

Galih Prasetyo Suara.Com
Kamis, 26 September 2024 | 16:27 WIB
Polemik Welber Jardim, Ibunda Kasih Pernyataan Berkelas: Saya Akan...
Welber Jardim tak memperkuat tim Garuda Muda di pertandingan melawan Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.[Instagram @lielyana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hilangnya Welber Jardim dari skuat Timnas Indonesia U-20 menjadi polemik tersendiri. Welber tak memperkuat tim Garuda Muda di pertandingan melawan Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Welber Jardim harusnya masuk ke skuat besutan Indra Sjafri, namun ia tak kunjung datang ke Indonesia. Hal ini pun menimbulkan teka teki tersendiri.

Indra Sjafri mengatakan bahwa dari informasi yang ia tahu, klub Welber Jardim sudah berikan izin untuk pemain 17 tahun itu untuk membela tim Garuda Muda.

Indra bahkan mengatakan bahwa pihak PSSI telah memberikan tiket penerbangan dari Brasil ke Indonesia.

Baca Juga: Bingung Mees Hilgers Pilih Indonesia, Kakek Robin van Persie Bekerja untuk Penjajah

Welber Jardim banjir dukungan usai menghilang dari timnas Indonesia U-20. (Instagram/@welber07official)
Welber Jardim banjir dukungan usai menghilang dari timnas Indonesia U-20. (Instagram/@welber07official)

"Secara prinsip, klub Welber Jardim sudah melepasnya untuk bergabung dengan Timnas Indonesia U-20. Tiket penerbangan pun sudah kami berikan," kata Indra Sjafri kepada awak media.

"Namun sampai detik-detik terakhir pendaftaran, dia tidak datang. Bagi tim pelatih, kami tidak mau bergantung terhadap satu atau dua pemain," sambungnya.

Namun di sisi lain, manajer Timnas Indonesia U-20, Zaki Iskandar mengatakan bahwa Welber batal bela Timnas Indonesia karena dibutuhkan klub.

“Welber ini dari klub [Sao Paulo] sudah diberikan izin, dan dari PSSI juga sudah kirim tiket. Walaupun dari klubnya di sana mungkin jadwalnya cukup ini (padat) tapi sudah diizinkan sebetulnya,” ungkap Zaki.

Terkait polemik ini, ibunda Welber Jardim, Lielyana di akun Instagram miliknya memberikan pernyataan berkelas.

Baca Juga: Media Korea Selatan: Skill Pratama Arhan Masih Kurang untuk Tampil di K League

Sebelum Timnas Indonesia melawan Maladewa, di postingan Instastory, Lielyana berikan dukungan untuk Jens Raven dkk.

"Ayo semangat Garuda Muda," tulis Lielyana. "Walaupun anakku Welber Jardim tidak ikut saya akan tetap mendukung dan support timnas U-20," sambungnya.

"Ayo kalian pasti bisa," tutupnya dengan menyertakan emot Bendara Merah Putih.

Warno
Ya gpp sih, mgk merasa kondisinya blm siap, anak seumur itu kan suka rewel dan manja. Yg penting diposisi jadim masih ada lainnya utk
Pak
Kayaknya ibunya Welber Jardim sering ikut mencampuri urusan Welber di Timnas.Sebaiknya cara memberikan dukungan anaknya adalah percayakan pd PSSI.
2 komentar disini >

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI