Seberapa Hebat 6 Pemain Naturalisasi Timnas China? Timnas Indonesia Wajib Tahu!

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 25 September 2024 | 10:17 WIB
Seberapa Hebat 6 Pemain Naturalisasi Timnas China? Timnas Indonesia Wajib Tahu!
Timnas China akan menjadi lawan Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 15 Oktober 2024. [Dok. Instagram/chinafootballassociation]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas China akan menjadi lawan Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, dengan laga digelar di Qingdao Youth Football Stadium, Shandong pada 15 Oktober 2024.

Pertandingan China vs Timnas Indonesia diprediksi akan berjalan ketat, karena kedua tim berambisi meraih kemenangan pertama di Grup C.

Timnas Indonesia akan mengandalkan para pemain naturalisasinya di laga ini yang terbukti telah meningkatkan level permainan mereka.

Di sisi lain, China juga tidak ketinggalan melakukan hal yang sama. Terdapat tiga pemain naturalisasi yang mereka mainkan dalam dua matchday sebelumnya.

Baca Juga: Pemain Timnas Madagaskar Penasaran dengan Ragnar Oratmangoen

Sejak 2019, China aktif menaturalisasi pemain untuk memperkuat tim di ajang internasional.

Menariknya, pemain yang dinaturalisasi juga mengganti nama mereka dengan nama khas China. Berikut ulasannya.

1. Ai Kesen

Elkeson de Oliveira Cardoso, yang kini bernama Ai Kesen, telah membela Timnas China sejak 2019. Striker 35 tahun ini mencatat 19 penampilan dan 4 gol untuk China.

Lahir di Coelho Neto, Brasil, Ai Kesen kini bermain untuk RD Roncheng di Liga Super China.

Baca Juga: Pelatih Timor Leste Ungkap Alasan Tak Bawa Gali Freitas untuk Lawan Indonesia

Sebelumnya, ia membela Guangzhou Evergrande (2013), Shanghai SIPG (2016-2019), dan kembali ke Guangzhou sebelum bergabung dengan Roncheng pada 2023.

Meski pernah dipanggil Timnas Brasil pada 2011, ia hanya menghuni bangku cadangan.

2. Luo Guofu

Aloisio Goncalves, dikenal sebagai Luo Guofu, memperoleh paspor China pada 2019.

Lahir di Ararangua, Brasil, ia pensiun di usia 36 tahun.

Luo Guofu pertama kali bermain di China pada 2014 untuk Shandong Luneng dan juga membela Guangzhou Evergrande pada 2020.

Ia mencatat 5 penampilan dan 1 gol untuk Timnas China di Kualifikasi Piala Dunia 2022, tetapi tak lagi dipanggil setelah itu.

3. Li Ke

Nicholas Harry Yennaris, atau Li Ke, terakhir bermain untuk China pada November 2023 dalam kekalahan 0-3 dari Korea Selatan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Gelandang bertahan kelahiran Leytonstone, London, ini kini membela Beijing Guoan di Liga Super China.

Mantan pemain Arsenal, Bournemouth, dan Brentford ini memiliki keturunan China dari ibu dan Yunani dari ayahnya.

Yennaris berpindah kewarganegaraan pada 2019 dan debut untuk China dalam laga uji coba melawan Filipina di bawah pelatih Marcello Lippi.

4. A Lan

A Lan, atau Alan Douglas Borges de Carvalho, lahir di Barbosa, Brasil, pada 10 Juli 1989.

Penyerang 35 tahun ini menjadi warga negara China pada 2020 dan mencetak 3 gol dari 13 penampilan untuk Timnas China.

Musim ini, ia mencatat 11 gol dan 4 assist dari 22 laga untuk Qingdao West Coast FC di Liga Super China.

5. Jiang Guangtai

Tyias Charles Browning, alias Jiang Guangtai, tampil penuh saat China kalah dari Jepang dan bermain 45 menit saat melawan Arab Saudi.

Bek tengah 30 tahun ini, keturunan China, lahir di Liverpool dan pernah membela Timnas Inggris di level U-17 hingga U-21. Pada 2020, ia pindah kewarganegaraan dan debut untuk China pada Mei 2021, mencatat 30 caps dan 1 gol.

6. Fei Nanduo

Fernando Henrique da Conceicao, atau Fei Nanduo, debut untuk China pada Maret 2024 setelah menjadi warga negara China pada 2020.

Penyerang 31 tahun ini diandalkan Branko Ivankovic, tampil dalam enam laga kualifikasi terakhir, termasuk melawan Arab Saudi dan Jepang.

Fei Nanduo mencetak gol pertamanya untuk China saat melawan Singapura pada Maret lalu. Timnas Indonesia perlu mewaspadai pemain ini.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI