Suara.com - Debut Ragnar Oratmangoen bersama FC Dender di Jupiler Pro League atau kasta teratas Liga Belanda 2024/2025 menyita perhatian para penggemar.
Salah satu yang bikin fans salah fokus (salfok) adalah perihal penampilan fisik Ragnar Oratmangoen. Rambut striker 26 tahun itu diketahui sudah cukup panjang meski belum lama ini digunduli.
Ragnar Oratmaangoen memutuskan menggunduli kepalanya saat menjalani ibadah umroh jelang laga kontra Arab Saudi di Jeddah pada 6 September lalu.
Ketika membela Timnas Indonesia menjamu Australia empat hari kemudian, rambut Ragnar Oratmangoen terlihat sudah tumbuh meski masih sangat pendek.
Baca Juga: Erick Thohir Jawab Kabar Mauro Zijlstra Akan Naturalisasi: Saya Tidak Bilang Kalau...
Namun, hanya berselang 13 hari, rambut Ragnar Oratmangoen sudah terlihat jauh lebih panjang. Bahkan, eks pemain Groningen itu terlihat sudah memangkas sisi kanan dan kiri rambutnya.
Warganet pun menyoroti kecepatan tumbuhnya rambut Ragnar Oratmangoen. Beberapa diantaranya berkelakar perihal hal itu.
"Cepat amat itu rambut tumbuhnya, pakai shampo apa Wak Haji?" tulis akun Instagram, @nusantara.ballers dalam unggahannya.
Warganet lain pun turut menyematkan komentar dalam unggahan tersebut.
"Bahkan rambutnya Ragnar lebih cepat tumbuh dari proses naturalisasi pemain Malaysia," tulis salah satu warganet sambil membubuhi emotikon menangis.
Baca Juga: Vietnam Ganti Nama Pemain Naturalisasi Nguyen Xuan Son, Netizen: David da Silva Jadi Dadang
"Jangan bilang ada fans yang kasih Wak Haji shampoo kemiri biar cepat tumbuh dan lebat," timpal lainnya.
"Ingin lihat Wak Haji potong mullet. Keren bentuk rambut dan kepalanya," kata seorang warganet.