Mainoo akan bermain di posisi gelandang bertahan, sementara Eriksen diberikan kebebasan lebih untuk menciptakan peluang di lini serang.
5 Fakta Menarik Jelang Laga Crystal Palace vs Manchester United dirangkum via BBC
1. Kemenangan Ganda Crystal Palace: Musim lalu, Crystal Palace mencatatkan kemenangan ganda atas Manchester United di Premier League. Ini merupakan pertama kalinya dalam sejarah mereka berhasil melakukan hal tersebut.
2. Kemenangan Terbesar Sejak 1972: Kemenangan 4-0 Crystal Palace atas Manchester United di Selhurst Park pada bulan Mei adalah kemenangan terbesar mereka atas United sejak tahun 1972.
3. Tren Buruk United di Selhurst Park: Manchester United tidak pernah meraih kemenangan dalam empat kunjungan terakhir mereka ke Selhurst Park di ajang liga (2 seri, 2 kalah).
4. Rekor Tandang Buruk di London: The Red Devils hanya memenangkan dua dari 16 pertandingan tandang terakhir mereka melawan tim-tim asal London di Premier League (4 seri, 10 kalah).
5. Pertahanan Solid: Manchester United berhasil mencatatkan tiga clean sheet dalam lima pertandingan liga terakhir mereka, sama banyaknya dengan jumlah clean sheet yang mereka raih dalam 24 laga sebelumnya.