3 Bek Mahal Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong, Trio Besi Garuda

Irwan Febri Suara.Com
Sabtu, 14 September 2024 | 15:00 WIB
3 Bek Mahal Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong, Trio Besi Garuda
Timnas Indonesia saat melawan Arab Saudi dengan diperkuat Jay Idzes sebagai kapten tim (Instagram Jay Idzes)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia memiliki tiga bek dengan harga termahal saat ini, salah satunya menjabat sebagai kapten tim yang bermain di Venezia.

Kiprah Timnas Indonesia di level internasional terus mendapat perhatian khalayak ramai, skuad Garuda bahkan dinilai muncul sebagai tim kejutan.

Tim besutan Shin Tae-yong mengawali putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan cukup baik lewat dua hasil imbang.

Hasil tersebut cukup memuaskan mengingat hasil imbang didapat dari dua tim kuat, lagganan Piala Dunia, yakni Arab Saudi dan Australia.

Baca Juga: Ramadhan Sananta Meledak Usai Balik dari Timnas Indonesia, Efek Dilatih Yeom Ki-Hun?

Namun di balik hasil mengejutkan itu, ada tokoh-tokoh di balik kekuatan dahsyat lini bertahan Timnas Indonesia yang digalang tiga bek mahal.

Ya, Timnas Indonesia memiliki bek termahal saat ini, termasuk sang kapten tim yang berkarier di Liga Italia Serie A bersama Venezia.

Lantas siapa saja tiga bek termahal yang dimaksud? berikut tiga bek termahal Timnas Indonesia era Shin Tae-yong.

1. Jay Idzes (Rp43,45 miliar)

Jay Idzes ditunjuk Shin Tae-yong sebagai kapten Timnas Indonesia dalam dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi dan Australia.

Baca Juga: Media Belanda Bongkar Fakta Lain Proses Naturalisasi Mees Hilgers

Dalam dua laga tersebut, tak hanya ketenangan bermain yang ditunjukkan Jay Idzes tetapi juga kedewasaan dalam memimpin tim.

Memiliki karier mentereng di Liga Italia, menilik laman resmi Transfermarkt, Jay Idzes saat ini memiliki harga pasaran mencapai Rp43,45 miliar.

2. Calvin Verdonk (Rp43,45 miliar)

Pemain bertahan kedua termahal Timnas Indonesia jatuh di tangan Calvin Verdonk, dengan harga pasaran sama seperti Jay Idzes.

Postur tubuh kecil Calvin Verdonk bukan merupakan halangan baginya tampil cekatan dan lugas di lini bertahan skuad Garuda.

Sejumlah intercept berhasil ia lakukan, Calvin juga memperlihatkan ketenangan serta pengalaman bermain yang luar biasa.

3. Sandy Walsh (Rp22,60 miliar)

Pemain bertahan termahal Timnas Indonesia ketiga adalah Sandy Walsh, bek skuad Garuda yang berkarier di Belgia ini punya harga pasaran Rp22,60 miliar.

Sandy Walsh terbilang sebagai pemain militan yang dimiliki skuad Garuda, berposisi sebagai bek kanan yang kerap melakukan tusukan.

Beberapa kali aksinya bahkan mampu mengancam lini bertahan lawan, termasuk ketika diturunkan melawan Arab Saudi dan Australia.

Kontributor: Eko

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI