
Profil Delano Ladan
Delano Ladan merupakan penyerang keturunan yang lahir di Belanda, tepatnya di Leiderdorp, pada 9 Februari 2000 atau saat ini berusia 24 tahun, sama dengan usia Ole Romeny.
Diketahui Delano Ladan memiliki darah keturunan Indonesia dari sang kakek yang berasal dari Jawa. Hanya saja, tak diketahui dari kota mana asal sang kakek.
“Ya, aku punya darah Indonesia, tetapi aku lupa dari kota mana kakekku berasal, dia mengatakan berasal dari Jawa,” kata Delano Ladan dikutip dari cuitan @FT_IDN di X (Twitter).
Jika melihat kariernya, Delano Ladan punya perjalanan karier yang apik nan unik selama meniti karier di Belanda.
Ia memulai kariernya di Feyenoord pada 2006 hingga 2011. Setelahnya, Delano Ladan sempat menimba ilmu di DSO Zoetermeer dan Haaglandia hingga 2013.
Pada tahun 2013, Delano Ladan memutuskan menimba ilmu di akademi ADO Den Haag. Di klub Rafael Struick ini, ia berhasil menembus tim muda hingga tim U-19.
Saat bermain di akademi ADO Den Haag, Delano Ladan punya catatan apik dengan mencetak 14 gol dari 31 laga bersama tim U-19 dan mencetak 2 gol dari 10 laga di tim U-21.
Sayangnya di tim senior, ia tak berhasil mencetak sebiji gol pun dari 4 pertandingan yang dilakoninya, hingga ia sempat dipinjamkan ke Top Oss selama semusim pada 2018/2019.
Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Australia: The Professor hingga Trio Bomber On Fire!

Dalam masa peminjaman di Top Oss, Delano Ladan hanya mencetak 1 gol dan 1 assist dari total 31 pertandingan di segala ajang.