Jokowi Bakal Nonton Timnas Indonesia vs Australia di GBK, Tanda Bakal Menang?

Selasa, 10 September 2024 | 13:19 WIB
Jokowi Bakal Nonton Timnas Indonesia vs Australia di GBK, Tanda Bakal Menang?
Presiden Joko Widodo atau Jokowi berharap para pendemo yang ditahan segera dibebaskan. (tangkap layar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Jokowi bakal nonton Timnas Indonesia vs Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9) malam. Laga ini bagian dari ronde Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kepastian Jokowi akan nonton dikatakan Deputi Protokol dan Pers Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana. Dia menjelaskan Jokowi akan memberikan dukungan dan semangat kepada Timnas Indonesia.

"Rencana bapak Presiden akan menyaksikan pertandingan sepak bola Timnas Indonesia vs Australia besok malam di GBK" kata Yusuf dalam keterangannya, Senin malam.

Timnas Indonesia, di bawah arahan Shin Tae-yong, bersiap menghadapi laga krusial melawan Australia pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Juga: 2 Senjata Rahasia Timnas Indonesia Bisa Bikin Australia Hancur Lebur Malam Ini

Pertandingan ini menjadi ujian sesungguhnya bagi skuad Garuda setelah sebelumnya bertandang ke Arab Saudi.

Sebagai tuan rumah, Indonesia akan bermain di hadapan pendukungnya sendiri, berharap bisa meraih hasil maksimal untuk menjaga peluang lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.

Preisden Jokowi saat kunjungan ke Pasar Sopoyono, Surabaya, Jumat (6/9/2024),. [YouTube Sekretariat Presiden]
Preisden Jokowi saat kunjungan ke Pasar Sopoyono, Surabaya, Jumat (6/9/2024),. [YouTube Sekretariat Presiden]

Sementara itu, Presiden Joko Widodo masih berada di Aceh untuk meresmikan pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XII Aceh-Sumut. Namun, agenda kenegaraan tetap berjalan seperti biasa.

Setelah menyelesaikan tugas di Aceh, Jokowi dijadwalkan akan memulai masa kerjanya di Ibu Kota Nusantara (IKN) mulai 11 September mendatang.

Baca Juga: Marselino Ferdinan ke Pemain Timnas Indonesia: Ayo Kita Kalahkan Australia!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI