Hanya posisi bek tengah dan penjaga gawang saja yang tak bisa dimainkannya.
Diketahui, ia mampu menghasilkan gol dari lima posisi berbeda saat bermain. Meski begitu gol terbanyak dihasilkan saat ia berposisi sebagai sayap kiri yakni mencetak 3 gol dan 1 assist.
Sementara itu, selama kariernya bersama PEC Zwolle, Eliano lebih banyak tampil sebagai gelandang serang. Ia tercatat tampil sebanyak 42 kali ketika menempati posisi tersebut.
Sebagai gelandang serang, Eliano telah menyumbang 1 gol dan 5 assist.
Kedatangan Eliano bisa menjadi solusi melapisi Marselino Ferdinan yang selama ini jadi andalan sebagai gelandang serang di Timnas Indonesia.