Ia bahkan mengawali karier sepak bola profesionalnya lewat klub tersebut sejak 2018 silam.
Pemain yang juga berposisi sebagai gelandang tersebut tergolong memiliki statistik lebih mentereng bila dibanding Tijjani ketika memperkuat PEC Zwolle.
Seperti tersaji dari data di transfermarkt, Eliano mencatatkan penampilan sebanyak 29 kali bersama klub utama PEC Zwolle di musim 2020/2021.
Dari total penampilannya itu, Eliano mengemas 3 gol dan 3 assist.
Eliano sempat dipinjamkan ke Jong Utrecht pada musim 2022/2023 hingga kemudian kembali lagi memperkuat PEC Zwolle.
Musim lalu yakni 2023/2024, ia mencatatkan penampilan sebanyak 32 laga bersama PEC Zwolle. Dari jumlah itu, calon pemain Timnas Indonesia tersebut telah mengemas 3 gol dan 1 assist.