Suara.com - 4 Bek Timnas Indonesia Kualitas Eropa, Jika Mees Hilgers Gabung
Lini bertahan Timnas Indonesia akan semakin sangar jika Mees Hilgers benar bergabung skuad Garuda, empat bek dengan kualitas Eropa siap dimainkan.
Merebaknya kabar Mees Hilgers segera dinaturalisasi membawa dampak positif untuk kekuatan Timnas Indonesia, khususnya lini bertahan.
Bek-bek kualitas Eropa akan menjadi tembok kokoh skuad Garuda, dalam mengarungi putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Empat bek tangguh yang bermain di Benua Biru menjadi kekuatan lini bertahan Timnas Indonesia dengan bergabungnya Mees Hilgers.
Kondisi ini tentu akan sangat menguntungkan Shin Tae-yong, dengan memiliki kedalaman skuad yang berimbang dan kuat tentunya.
Kehadiran Jay Idzes melengkapi empat bek tengah tangguh yang dimiliki skuad Garuda saat ini, siapa saja mereka? berikut di antaranya.
1. Jay Idzes (Venezia)
Jay Idzes dipercaya sebagai kapten Timnas Indonesia di laga melawan Arab Saudi, performanya pun ciamik dalam menghalau serangan lawan.
Ditopang Rizky Ridho dan Calvin Verdonk, usaha Arab Saudi mencetak gol bahkan buntu hingga menjelang akhir babak pertama.
Kualitas Jay Idzes sebagai pemain yang berkarier di Eropa membuat Timnas Indonesia sangat beruntung mendapatkan sosoknya.
Posisi Jay Idzes diyakini tidak aka terganti dalam waktu yang cukup lama mengingat usianya baru 24 tahun.
2. Mees Hilgers (Twente FC)
Inilah pemain yang dikaitkan dengan naturalisasi saat ini, Mees Hilgers, pemain Twente FC yang usianya baru 23 tahun.
Level bermain pemain ini sudah sampai babak kualifikasi Liga Champions, tak perlu diragukan lagi kualitas sang pemain.
Bersamanya, Timnas Indonesia akan memiliki dua bek tangguh berduet dengan seniornya di Timnas Indonesia, Jay Idzes.
Menarik dinantikan kejutan apa yang akan terjadi seiring munculnya isu naturalisasi Mees Hilgers saat ini.
3. Justin Hubner
Justin Hubner menjadi salah satu pemain muda berpotensi yang dimiliki Timnas Indonesia dengan kariernya yang cemerlang bersama Wolverhampton.
Pemain yang sempat dipinjamkan ke Cerezo Osaka ini memang absen membela Timnas Indonesia melawan Arab Saudi karena akumulasi kartu.
Meski begitu, Justin tetap dibawa ke Jeddah guna mempersiapkan diri tampil di kandang saat melawan Australia.
Meski berposisi asli bek kiri, namun kualitas Justin sebagai bek tengah tidak perlu diragukan lagi.
4. Calvin Verdonk
Calvin Verdonk tampil gemilang saat Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Arab Saudi di Jeddah dengan skor 1-1.
Bermain sebagai bek tengah dalam skema formasi tiga bek, Calvin Verdonk tak canggung meski berposisi asli bek kiri.
Akselerasi dan daya jelajah yang tinggi membuat Calvin mampu menahan serangan-serangan Arab Saudi selama lebih dari 90 menit.
Kualitas Calvin sebagai bek tengah sepertinya masih akan dimanfaatkan Shin Tae-yong di laga melawan Australia nanti.
Kontributor: Eko