Siapa Rody Schouren? Winger Keturunan Kalimantan Timur, Bisa Jadi Pesaing Rafael Struick

Irwan Febri Suara.Com
Rabu, 04 September 2024 | 17:00 WIB
Siapa Rody Schouren? Winger Keturunan Kalimantan Timur, Bisa Jadi Pesaing Rafael Struick
Pemain keturunan Rody Schouren. (Instagram/@futboll.indonesiaa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PSSI dan jajaran pelatih Timnas Indonesia di kelompok usia muda tampaknya mesti memperhatikan keberadaan pemain keturunan Kalimantan Timur bernama Rody Schouren sebagai target naturalisasi berikutnya.

Pasalnya, Rody Schouren memiliki rekam jejak yang mentereng di kompetisi junior Liga Belanda. Pemain yang berusia 18 tahun itu posisi bermainnya sebagai sayap kiri. Dia patut diperhitungkan sebagai calon winger andalan masa depan.

Sebagai informasi, Rody Schouren saat ini tercatat sebagai penggawa klub AFC Amsterdam U-19. Dia sudah bergabung bersama klub tersebut sejak medio Juli 2024. Sebelumnya, dia pernah bermain bersama PEC Zwolle U-18.

Karier sepak bola Rody Schouren dimulai bersama AFC Amsterdam. Menurut data yang disajikan Transfermarkt, dia berlatih bersama klub tersebut hingga tahun 2022. Setelah itu, dia memutuskan mencari tantangan baru.

Baca Juga: Pelatih Kondang, Skuad Jago Kandang: Arab Saudi Kalah dari Timnas Indonesia Soal Satu Aspek Ini

Rody Schouren akhirnya berlabuh bersama PEC Zwolle U-17. DI klub tersebut, dia menimba ilmu selama dua tahun. Setidaknya, pemain berusia 18 tahun ini merasakan kesempatan bermain bersama tim U-17 dan U-18.

Jika mengacu pada informasi yang disajikan oleh akun Instagram @futboll.indonesiaa, Rody Schouren memang memiliki peluang untuk menjalani proses naturalisasi menjadi penggawa Timnas Indonesia.

Pasalnya, Rody Schouren disebut-sebut memiliki darah Indonesia dari keluarga ayahnya. Kakeknya lahir di Kalimantan Timur. Darah inilah yang membuka peluangnya jadi amunisi naturalisasi skuad Merah Putih.

Salah satu keuntungan menaturalisasi pemain kelahiran 23 Juli 2006 ini ialah kemampuannya bermain di sejumlah posisi. Meskipun posisi aslinya sebagai winger kiri, dia ternyata juga bisa diplot sebagai winger kanan.

Untuk musim ini, belum ada banyak data yang bisa dihimpun untuk menelusuri menit bermainnya. Sebab, dia belum mendapatkan kesempatan bermain bersama klub barunya pada musim 2024/2025.

Baca Juga: Siapa Sem Dekkers? Pemain Keturunan Maluku Sempat Dilirik STY, Bisa Saingi Calvin Verdonk

Biodata Rody Schouren

Nama Lengkap: Rody Schouren

Tempat Lahir: Belanda

Tanggal Lahir: 23 Juli 2006

Usia: 17 Tahun

Kebangsaan: Belanda

Klub: AFC Amsterdam U-19

Posisi: Winger Kiri

Tinggi: 182 cm

Kaki Dominan: Kiri

Kontributor: Muh Faiz Alfarizie

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI