Waktu persiapan yang cukup panjang jelang pertandingan menghadapi PSM Makassar, bisa dimanfaatkan oleh Bojan Hodak untuk membenahi kekurangan tersebut. Agar, pada laga nanti lini depan Persib semakin tajam.
4. Mempersiapkan alternatif pengganti David da Silva
Sosok David da Silva di lini depan Persib sangat penting, bahkan absennya pemain asal Brasil ini saat laga kandang menghadapi Arema FC diakui Bojan Hodak mempengaruhi penampilan timnya.
Topskor BRI Liga 1 2023/2024 absen saat pertandingan menghadapi Arema FC, karena mengalami cedera dan kemungkinan bakal absen lagi saat pekan keempat BRI Liga 1 2024/2025 melawan PSM Makassar.
Sehingga, Bojan Hodak harus memutar otak mencari alternatif pengganti David da Silva, apalagi Dimas Drajad saat ini sedang memenuhi panggilan bergabung dengan Timnas Indonesia untuk persiapan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi dan Australia.
Skuat Garuda akan lebih dulu melakoni pertandingan tandang ke Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, untuk melawan Arab Saudi, Kamis (5/9/2024). Setelah itu, Timnas Indonesia menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (10/9/2024).
3. Lini Pertahanan
Selain lini depan, lini pertahanan Persib juga menjadi salah satu yang harus dibenahi sebelum pertandingan menghadapi PSM Makassar. Pasalnya, pada tiga laga perdana BRI Liga 1 2024/2025, gawang skuat Maung Bandung selalu kemasukan gol.
Pada pertandingan perdana menghadapi PSBS Biak, Persib kemasukan satu gol. Kemudian di laga kedua melawan Dewa United, dua gol bersarang di gawang skuat Maung Bandung.
Selanjutnya, pada pertandingan pekan ketiga BRI Liga 1 2024/2025, Persib kemasukan satu gol yang membuat skuat Maung Bandung bermain imbang 1-1 dengan Arema FC.