Berstatus Putra Eks Napoli, Gelandang PSV Eindhoven Rekan Ivar Jenner Ini Bisa Gusur Marselino Ferdinan?

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 02 September 2024 | 11:35 WIB
Berstatus Putra Eks Napoli, Gelandang PSV Eindhoven Rekan Ivar Jenner Ini Bisa Gusur Marselino Ferdinan?
Jaden de Guzman, pemain keturunan milik PSV Eindhoven U-19 yang merupakan putra eks gelandang Napoli dan Timnas Belanda, Jonathan de Guzman. [Dok. IG/Jaden de Guzman.]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selama berkarier, ayah Jaden, Jonathan de Guzman pernah membela klub-klub top Eropa seperti Villarreal, Feyenoord, Napoli, Eintracht Frankfurt hingga kini bermain di Eredivisie bersama Sparta Rotterdam.

Karir Sepak Bola Jaden de Guzman

Jaden de Guzman, pemain keturunan milik PSV Eindhoven U-19 yang merupakan putra eks gelandang Napoli dan Timnas Belanda, Jonathan de Guzman. [Dok. IG/Jaden de Guzman.]
Jaden de Guzman, pemain keturunan milik PSV Eindhoven U-19 yang merupakan putra eks gelandang Napoli dan Timnas Belanda, Jonathan de Guzman. [Dok. IG/Jaden de Guzman.]

Karir sepak bolanya dimulai dengan bergabung ke akademi Feyenoord, lalu ia bergabung dengan tim junior PSV pada Juli 2022.

Potensinya langsung terlihat dengan bukti promosi ke Tim U-17 PSV setahun kemudian. Pada Januari 2024 lalu, Jaden promosi ke Tim U-18 PSV.

Musim lalui ia menjadi pemain inti dari PSV U-18, sekaligus memainkan debut profesionalnya bersama Jong PSV di divisi kedua (Eerste Divisie).

Dua kali ia bermain di Jong PSV yang semuanya berangkat dari bangku cadangan. Pertama melawan FC Eindhoven pada Oktober 2023 dan melawan ADO den Haag pada Mei 2024.

Di musim 2023/24, Jaden Noah de Guzman total mencetak dua gol dan dua assist dari 23 penampilan di semua ajang dan lintas kelompok umur.

Musim ini Jaden promosi lagi ke Tim U-19 PSV. Sejauh musim berjalan, ia baru bermain satu kali di Piala Belanda U-19.

Karir Tim Nasional

Baca Juga: Profil dan Agama Maouri Simon, Pemain Blasteran Prancis-Indonesia yang Moncer Bersama Timnas U-20

Di level kelompok umur, Jaden memilih untuk membela Timnas Belanda. Sejauh ini ia sudah mencatatkan lima penampilan buat Timnas Belanda U-17 dan tiga caps buat Timnas Belanda U-16.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI