Suara.com - Bek kiri Timnas Indonesia, Pratama Arhan, mendapat sorotan dari media Vietnam karena permasalahan rumah tangganya beberapa waktu lalu. Meski telah berlalu, tampaknya kabar ini baru tersiar ke Negeri Naga Biru.
Media Vietnam, Zingnews, kemudian mengutip amarah Pratama Arhan yang membantah semua tuduhan terhadap istrinya. Pemain asal Blora itu mengaku terpaksa 'speak up' karena netizen sudah keterlaluan.
"Sudah lumayan lama saya diam, niat saya awalnya tidak merespon agar tidak memperbesar tuduhan-tuduhan tidak penting seperti ini. Tapi semakin ke sini malah semakin menjadi-jadi," kata Pratama Arhan, dilansir dari Zingnews.
"Mulai dari mentions, tag, dan beberapa dari kalian sangat mengganggu bagi saya, istri saya, keluarga, dan beberapa teman dekat. Apalagi isinya sangat tidak benar, mulai dari menuduh istri saya yang tidak-tidak, mengedit foto istri saya yang tidak wajar," lanjutnya.
Baca Juga: Lama Menghilang, Eks Winger Timnas Indonesia Akhirnya Muncul Kembali
"Kalian tidak berhak mencampuri urusan sejauh ini, tolong tetap ingat batasan dan mengidolakanlah yang sewajarnya saja. Saya harap dengan kata-kata saya ini bisa dipahami dan dicerna dengan bagaimana istri saya dan kalian tidak ada hak untuk menjelekan istri saya," tuturnya menambahkan.
Sementara itu, permasalahan rumah tangga Pratama Arhan telah rampung. Sang istri, Azizah Salsha, juga telah mengklarifikasi bahwa isu yang beredar tidak besar dan rumah tangganya baik-baik saja.
Pemain Suwon FC itu juga mendapat panggilan ke Timnas Indonesia untuk menghadapi Arab Saudi dan Australia dalam laga round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.