Adu Gaji Pratama Arhan vs Mauro Zijlstra, Calon Striker Timnas Indonesia Bak Langit dan Bumi, Lebih Besar Siapa?

Kamis, 22 Agustus 2024 | 12:38 WIB
Adu Gaji Pratama Arhan vs Mauro Zijlstra, Calon Striker Timnas Indonesia Bak Langit dan Bumi, Lebih Besar Siapa?
Mauro Zijlstra dan Pratama Arhan (kolase Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Membandingkan gaji atau pendapatan yang diterima Pratama Arhan dengan calon striker naturalisasi terbaru Timnas Indonesia, Mauro Zijlstra. Siapa yang unggul?

Belakangan beredar kabar jika penyerang keturunan, Mauro Zijlstra, akan menjadi calon striker baru Timnas Indonesia.

Disebutkan oleh Yussa Nugraha, penyerang berusia 19 tahun itu dikabarkan sudah mengirimkan berkas yang dibutuhkan untuk naturalisasi.

Kini, Mauro pun tinggal menunggu panggilan dari PSSI untuk menjalani proses naturalisasi sebelum nantinya bisa berseragam Timnas Indonesia.

Kabar penyerang FC Volendam U-21 itu telah mengirimkan berkasnya dan berpotensi menjalani naturalisasi pun senada dengan pernyataan Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga.

Lewat kanal YouTube pribadinya, Arya menyebutkan ada pemain keturunan yang akan ke Indonesia dalam waktu dekat, yakni pada bulan September mendatang.

“Apakah ada dalam proses ini? Ada sih, tapi seperti biasa kami tidak akan beritahu,” kata Arya dikutip dari kanal YouTube-nya, Kamis (22/8).

“Jadi mereka harus datang ke Indonesia. Kalau sekarang itu tanggal 5 September baru datang, 5 September ke atas. Kenapa? Karena ada FIFA Matchday,” lanjutnya.

Hal ini diyakini banyak pihak bahwa sosok yang kemungkinan akan segera datang adalah Mauro Zijkstra, mengingat dirinya sudah mengirim berkasnya.

Baca Juga: Total Harta Kekayaan Andre Rosiade Ayah Azizah Salsha, Tajir Melintir Sejak Sebelum Nyemplung Politik

Terlepas dari proses naturalisasinya, menarik untuk membahas mengenai sisi lain sosok Mauro Zijlstra, terutama soal gajinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI