Cerita Jens Raven ke Media Belanda soal Jadi Pahlawan Timnas Indonesia U-19

Arif Budi Suara.Com
Rabu, 21 Agustus 2024 | 16:30 WIB
Cerita Jens Raven ke Media Belanda soal Jadi Pahlawan Timnas Indonesia U-19
Jens Raven bercerita pengalamannya main di timnas Indonesia U-19. (Instagram/@jensraven)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jens Raven menjadi pahlawan di timnas Indonesia U-19 berkat gol tunggalnya di final melawan Thailand pada Piala AFF U-19 2024 lalu.

Timnas Indonesia U-19 berhasil menjadi juara Piala AFF U-19 2024 usai mengalahkan Thailand di babak final. Jens Raven menjadi protagonis dengan gol semata wayang yang dicetaknya.

Sepulangnya dari membela Garuda Nusantara, striker FC Dordrecht ini lantas menceritakan pengalaman luar biasanya kepada media Belanda.

"Layar dipasang di seluruh negeri. Bersama-sama, 100 juta orang menontonnya. Saya gugup pada awalnya hingga peluit pertama berbunyi," ucap Jens Raven dikutip dari Telstar Online.

Baca Juga: Jordi Amat Tersedia! Prediksi Skuad Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Duet Jay Idzes-Elkan Baggott?

"Sangat menyenangkan saya mencetak gol kemenangan setelah 15 menit permainan (vs Thailand). Saya bahkan menangis selama satu jam setelahnya, itu perasaan yang tak terlukiskan," sambung striker berusia 18 tahun ini.

Bicara soal promosi ke timnas Indonesia senior, Jens Raven mengatakan jika dapat kesempatan hal itu akan sangat berarti.

Akan tetapi, penyerang keturunan ini tidak mau terburu-buru. Ia bakal fokus dengan timnas Indonesia U-20.

"Jika saya mendapatkan kesempatan (timnas senior) itu akan mengalahkan semua yang saya alami sejauh ini. Mereka berada di babak final, jadi siapa yang tahu. Tujuan saya yang lain adalah lolos bersama tim U-20 ke Piala Dunia U-20 Chile tahun depan," tegas Raven.

Kendati begitu, Shin Tae-yong memastikan bahwa Jens Raven masih belum akan dipanggilnya ke timnas Indonesia senior. Juru taktik asal Korea Selatan ini mengatakan bahwa striker FC Dordrecht masih harus berkembang di kelompok umur.

Baca Juga: Minus Jens Raven, Indra Sjafri Bongkar Alasan Pakai Pemain eks Piala AFF U-19 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI