Pratama Arhan Bakal Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia Usai Isu Perlingkuhan Azizah Salsha?

Rabu, 21 Agustus 2024 | 09:33 WIB
Pratama Arhan Bakal Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia Usai Isu Perlingkuhan Azizah Salsha?
Bek sayap Timnas Indonesia, Pratama Arhan. [KARIM JAAFAR / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gempar kabar dugaan perselingkuhan istri Pratama Arhan, Azizah Salsha, mewarnai jagat sepak bola Tanah Air. Isu perselingkuhan ini pun menyeret nama pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong pun disarankan coret nama Arhan Pratama dari skuad Timnas Indonesia karena isu perselingkungan sang istri, Azizah Salsha.

Sejumlah penggemar Garuda mengusulkan agar Pratama Arhan tidak dipanggil untuk membela timnas di Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang.

"Arhan tidak boleh dipanggil untuk kualifikasi, setidaknya untuk kampanye September," tulis akun X @TheIndoLad, Selasa (20/8/2024) malam.

"Kesehatan mentalnya tidak stabil dan dapat memengaruhi penampilannya di lapangan."

"Dia harus menggunakan waktu luangnya untuk menceraikan wanita itu."

Pratama Arhan dan Azizah Salsha (Instagram)
Pratama Arhan dan Azizah Salsha (Instagram)

Namun, tidak sedikit pula yang berpendapat sebaliknya. Mereka percaya bahwa tantangan ini justru akan menjadi motivasi bagi Arhan untuk membuktikan kualitasnya.

Di tengah perdebatan sengit para penggemar, Shin Tae-yong selaku pelatih tentu memiliki pertimbangan tersendiri.

Keputusan memanggil atau tidak memanggil Pratama Arhan tentu akan sangat berpengaruh pada komposisi tim dan strategi yang akan diterapkan.

Baca Juga: Gaungkan #ISTANDWITHARHAN di Tengah Rumor Azizah Salsha Selingkuh, Coach Justin Diperingatkan

Sementara itu, Timnas Indonesia sendiri tengah bersiap menghadapi dua laga krusial di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI