Tercatat, kedua pemain ini telah bermain bersama sebanyak 11 kali di Timnas Indonesia baik di level senior maupun di kelompok umur.

Dengan kata lain, duel Oxford United vs Swansea City pada pekan ke-13 Championship 2024/2025 mendatang akan jadi duel perdana Marselino dan Nathan, jika keduanya diturunkan oleh klubnya.
Karena akan bersua sebagai lawan, menarik untuk melihat catatan Marselino dan Nathan selama berkarier hingga berlabuh di Championship 2024/2025. Siapa yang punya catatan lebih unggul?

Nathan Lebih Unggul dari Marselino
Baik Marselino Ferdinan dan Nathan Tjoe-A-On merupakan pemain yang berposisi berbeda. Marselino lebih banyak beroperasi di lini serang, sedangkan Nathan beroperasi di lini belakang.
Karena berbeda posisi, Marselino jelas lebih unggul dari Nathan jika mengacu pada catatan gol dan assist sepanjang karier keduanya.

Marselino unggul dengan torehan 8 gol dan 9 assist dari 41 laga di level klub, sedangkan Nathan hanya mencetak 5 gol dan 1 assist dari total 85 laga di level klub.
Meski kalah gol dan assist, Nathan yang lebih tua dua tahun dari Marselino setidaknya unggul dari segi pengalaman di level profesional.
Nathan sudah malang melintang di Eropa dengan bermain bagi Excelsior, Heerenveen, dan Swansea City dengan total 85 penampilan di segala ajang.
Baca Juga: Kisah Marselino Ferdinan Tembus Daftar Talenta Pesepakbola Terbaik Dunia Sebelum Jadi Alat Marketing

Sedangkan Marselino baru bermain di level profesional sebanyak 46 kali di berbagai ajang bersama Persebaya Surabaya dan KMSK Deinze.