Suara.com - Kabar bergabungnya Marselino Ferdinan ke Oxford United menjadi sorotan publik sepak bola Indonesia. Lalu siapa pemilik klub kasta kedua Liga Inggris tersebut?
Oxford United, yang resmi promosi ke Championship atau kasta kedua Liga Inggris untuk musim 2024/2025, ternyata dimiliki dua pengusaha asal Indonesia, Erick Thohir dan Anindya Bakrie.
Sejak September 2022, Erick Thohir dan Anindya Bakrie resmi menjadi pemegang saham mayoritas Oxford United.
Keduanya mengakuisisi saham dari pengusaha Thailand dan kini memiliki 51% saham klub yang berjuluk The U's tersebut.
Keputusan untuk mengakuisisi klub ini sejalan dengan visi mereka untuk mengembangkan sepak bola Indonesia di kancah internasional.
Perekrutan Marselino Ferdinan
![Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan resmi bergabung dengan klub Championship Inggris, Oxford United. [Dok. Instagram/Oxford United]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/08/20/27680-gelandang-timnas-indonesia-marselino-ferdinan-resmi-bergabung-dengan-oxford-united.jpg)
Marselino Ferdinan resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Oxford United pada Senin (19/8/2024) malam WIB.
Pengumuman ini menjadi sorotan, terutama karena Marselino akan menjadi pemain Indonesia pertama yang berpotensi tampil di Sky Bet Championship, jika terpilih oleh tim utama Oxford United musim ini.
"Saya senang dan masih tidak percaya saya ada di sini. Menjadi pemain kelahiran Indonesia pertama yang bermain di Championship jika dipilih membuat saya sangat bangga," kata Marselino dikutip dari laman resmi Oxford United.
Baca Juga: Luar Biasa Perkiraan Gaji Marselino Ferdinan di Oxford United, Besar Banget?
"Saya tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini, dan saya akan memberikan 100% untuk memanfaatkannya sebaik-baiknya."