Kiper 185 Cm dari Belanda Penuhi Panggilan Nova Arianto ke Timnas Indonesia U-17

Arif Budi Suara.Com
Jum'at, 16 Agustus 2024 | 08:52 WIB
Kiper 185 Cm dari Belanda Penuhi Panggilan Nova Arianto ke Timnas Indonesia U-17
Potret Aidan Bonvanie. (Instagram/aidanjulienbonvanie)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kiper asal Belanda berpostur 185 cm, Aidan Bonvanie memenuhi panggilan Nova Arianto karena ia sedang dalam perjalanan menuju Indonesia.

Timnas Indonesia U-17 sedang menggelar pemusatan latihan (TC) di Bali. Aidan memang belum terlihat gabung dengan rekan-rekannya.

Usut punya usut, dirinya ternyata baru akan terbang ke Indonesia. Kabar ini diketahui dari postingan Instagram Storiesnya.

Penjaga gawang  berusia 15 tahun ini membagikan dirinya berada di dalam pesawat. Ia membubuhkan arah panah serta bendera Indonesia.

Baca Juga: 3 Keuntungan Timnas Indonesia Jika Berhasil Menaturalisasi Kiper 185 Cm Aidan Bonvanie

Aidan Bonvanie sedang OTW ke Indonesia. (Instagram/@aidanjulienbonvanie)
Aidan Bonvanie sedang OTW ke Indonesia. (Instagram/@aidanjulienbonvanie)

Artinya Aidan Bonvanie akan memenuhi panggilan Nova Arianto untuk melakoni TC timnas Indonesia U-17 di Bali.

Sementara itu, Nova Arianto mengungkapkan TC yang digelar di Bali difokuskan untuk memperbaiki fisik dasar para pemain.

"Kita fokus di fisik dasar dahulu, latihan di Bali kita lakukan satu hari empat kali, ada gym, ada di pantai, core, di hotel, harapannya, secara fisik dasar pemain akan sama," ucap pelatih berusia 44 tahun ini.

Garuda Asia juga dijadwalkan melakoni pertandingan uji coba melawan India. Setelah itu, Nova Arianto akan menyeleksi pemain yang akan dibawa ke TC Spanyol.

"Rencana uji cobanya di tanggal 25 dan 27, kita akan bertanding melawan India di Bali dan harapannya kita akan mencoba semua pemain, dan kita bisa melihat pemain siapa yang akan kita bawa TC ke Spanyol," pungkasnya.

Baca Juga: Dua Kiper Muda Eropa yang Layak Bela Timnas Indonesia: Ada Kiper Jawa di Liga Jerman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI