Jokowi menjelaskan bahwa pembangunan TC PSSI merupakan bagian dari upaya jangka panjang untuk meningkatkan prestasi sepak bola Indonesia.
Dengan fasilitas yang memadai, diharapkan para pemain dapat berlatih secara optimal dan meraih prestasi gemilang di kancah internasional.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, turut mengungkapkan target penyelesaian tahap pertama pembangunan TC PSSI. Ia menargetkan seluruh fasilitas akan rampung pada 7 Oktober 2024.
Proyek ambisius ini mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk FIFA melalui program Forward yang memberikan hibah sebesar US$ 1,25 juta.