Suara.com - Striker Persib Bandung, David da Silva siap bersaing dengan pemain Persija Jakarta, Gustavo Almeida untuk menjadi topskor pada kompetisi BRI Liga 1 2024/2025.
Seperti diketahui, kedua striker ini pada pertandingan perdana kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 mampu menunjukkan ketajamannya bersama timnya masing-masing.
David da Silva pada pertandingan perdana BRI Liga 1 2024/2025, berhasil mencetak dua gol sekaligus membawa Persib meraih kemenangan telak atas PSBS Biak dengan skor 4-1.
Sedangkan Gustavo Almeida, pada pertandingan perdana BRI Liga 1 2024/2025 mencetak hattrick bagi Persija Jakarta saat menaklukkan Barito Putera 3-0.
Baca Juga: Detik-detik Menutup Transfer Window, PSIS Semarang Boyong Eks Manchester United
Menurut David da Silva, Gustavo Almeida merupakan sosok pemain berkualitas, selain itu dia juga sudah mengenal cukup lama pemain Persija tersebut.
"Ya dia pemain bagus, saya mengenal dia sejak musim lalu. Saya juga sudah tahu dia sebelumnya karena sudah mengikutinya sejak lama," kata David da Silva.
Lebih lanjut David da Silva menuturkan, pada kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 dia dan Gustavo Almeida akan bersaing untuk menjadi pencetak gol terbanyak atau topskor.
"Dia pemain sangat bagus, dia adalah teman saya juga. Saya rasa, kami akan berkompetisi dan sama-sama berjuang, karena satu sama lain akan saling memberi tekanan," ungkap pemain yang musim lalu menjadi topskor Liga 1 ini.
"Jadi ini akan menarik ketika dia mencetak gol dan saya juga mencetak gol. Jadi nanti pada akhirnya kita akan lihat siapa yang akan jadi pemenangnya," jelasnya.
Baca Juga: Klasemen BRI Liga 1 2024/2025: Persib Bandung Mengamuk, Macan Kemayoran Mengaum
Pada kompetisi BRI Liga 1 2024/2025, David da Silva dengan tegas akan kembali berusaha menampilkan permainan terbaiknya seperti musim lalu, agar bisa mempertahankan gelar juara dan topskor.
"Saya akan memberikan yang terbaik dan dia juga memberikan yang terbaik untuk pertarungan yang seru," tegasnya.
Kontributor : Rahman