Melihat Potensi Marselinus Ama Ola, Satu-satunya Pemain Abroad Timnas Indonesia U-20 di TC Korea

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 13 Agustus 2024 | 11:00 WIB
Melihat Potensi Marselinus Ama Ola, Satu-satunya Pemain Abroad Timnas Indonesia U-20 di TC Korea
Pemain muda Indonesia, Marselinus Ama Ola saat membela klub Spanyol UD Logrones. [Dok. Instagram/@marselinusamaola]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pada 2019, Marselinus berhasil memikat SSB Bintang Ragunan. Dia dipinjam klub tersebut untuk memperkuat Liga Kompas Gramedia U14. Hasilnya, dia meraih gelar pemain terbaik.

Pada 2023, Marselinus Oma tampil bersama ASIO. Selain membawa timnya juara TopSkor Cup National Championship U-18 2023, dia juga menyabet gelar pemain terbaik.

Performa apik itu turut membawanya dipanggil Indra Sjafri ke Timnas Indonesia U-19 untuk tampil di Piala AFF U-19 2024.

Dia memang tak jadi pilihan utama. Namun, Marselinus tercatat tampil sekali saat Garuda Nusantara menghancurkan Filipina 6-0 pada laga pembuka Grup A.

Setelahnya dia tidak bermain, tetapi bersama rekan-rekannya sukses merengkuh gelar Piala AFF U-19 2024.

Melihat fakta bahwa Marselinus kembali masuk skuad Timnas Indonesia U-20 asuhan Indra Sjafri, sang pemain jelas dianggap punya potensi.

Dia dan rekan-rekannya di Timnas Indonesia U-20 dijadwalkan menjalani training camp di Jakarta pada 11-18 Agustus 2024. Sementara TC di Korea Selatan dijadwalkan bergulir pada 19 Agustus hingga 2 September 2024.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI