Sering Jadi Cadangan, Pemain Ini Justru Punya VO2 Max Paling Tinggi di Timnas Indonesia Senior

Irwan Febri Suara.Com
Minggu, 11 Agustus 2024 | 15:17 WIB
Sering Jadi Cadangan, Pemain Ini Justru Punya VO2 Max Paling Tinggi di Timnas Indonesia Senior
Skuad Timnas Indonesia Senior (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Siapa pemain Timnas Indonesia yang memiliki VO2 Max paling tinggi? Jawabannya bukan Yakob Sayuri atau Rafael Struick, tetapi pemain yang belakangan kerap menjadi cadangan, yakni Ivar Jenner.

Hal ini diungkap oleh asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto. Ivar Jenner mampu berlari hingga 12 ribu meter ketika Timnas Indonesia melawan Australia di Piala Asia 2023.

"Kalau di senior paling tinggi ada Ivar Jenner itu sampai 12 ribu (avarage jarak berlari), lawan Australia," ujar Nova Arianto di YouTube Bebas Podcast.

Pada laga Timnas Indonesia vs Australia, Ivar Jenner memang tampil penuh selama 90 menit. 

Baca Juga: Pindah ke Blackpool FC, Elkan Baggott Harus Bersaing dengan 3 Nama Ini!

Sayangnya, di laga itu, skuat Garuda dipaksa menelan kekalahan dengan skor 4-0, sekaligus langkah di Piala Asia 2024 terhenti ada babak 16 besar.

Ivar Jenner (Instagram/ivarjnr)
Ivar Jenner (Instagram/ivarjnr)

Pasca Piala Asia 2023, Ivar Jenner harus bekerja lebih keras untuk menjadi pemain utama Timnas Indonesia. Sebab, saat ini, skuat Garuda memiliki Thom Haye.

Dalam dua laga terakhir bersama Timnas Indonesia melawan Irak dan Filipina, Ivar Jenner hanya bermain kurang dari 30 menit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI