Harga Pasar Justin Hubner Lebih Tinggi dari 13 Pemain Klub Swedia IFK Norrkoping

Irwan Febri Suara.Com
Selasa, 06 Agustus 2024 | 12:13 WIB
Harga Pasar Justin Hubner Lebih Tinggi dari 13 Pemain Klub Swedia IFK Norrkoping
Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner. (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner, kembali dipinjamkan Wolverhampton kali ini ke klub asal Swedia IFK Norrkoping sebagai salah satu pemain termahal klub.

Kiprah Justin Hubner semakin menjauh dari Premier League, meski sempat digadang-gadang bakal segera naik ke skuad utama.

Setelah menyelesaikan masa peminjaman di Cerezo Osaka, Justin Hubner harus berlabuh di Liga Swedia bersama IFK Norrkoping.

Ketika berada di Cerezo Osaka, segalanya berjalan tidak sesuai harapan karena klub hanya memberi sedikit menit bermain untuknya.

Baca Juga: Kaget dengan Target Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Media China: Timnas Indonesia Berkembang Pesat

Hubner lantas meninggalkan Cerezo Osaka pada Juli 2024, hal itu dilakukan lebih cepat dari awal dengan catatan 6 kali bermain total 83 menit.

Bek Timnas Indonesia ini hanya diberi dua kesempatan bermain di J-League, periode yang benar-benar tidak disangka oleh sang pemain dan klub.

Hubner sebenarnya sempat didaftarkan dalam skuad utama Wolves di musim 2023/2024, ia bahkan sempat bermain saat melawan Arsenal.

Namun Hubner harus kembali angkat kaki dari klub, meski kini belum dapat dipastikan status sang pemain di IFK Norrkoping.

Meski begitu dapat dipastikan jika Hubner bakal menjadi salah satu dengan nominal pasaran cukup mahal di skuad klub tersebut.

Baca Juga: 2 Pemain Timnas Indonesia Gagal Debut di Premier League Musim Ini

Nilai pasaran Hubner saat ini Rp6,08 Miliar berada di atas 13 pemain IFK Norrkoping yang berada dalam skuad sesuai laman Transfermarkt.

Berikut 13 pemain IFK Norrkoping dengan nilai pasaran di bawah Justin Hubner.

Oscar Jansson (Rp4,35 Miliar)
David Mitov Nilsson (3,48 Miliar)
Ture Sandberg (Rp3,48 Miliar)
Dino Salihovic (Rp4,35 Miliar)
Noel Sernelius (Rp3,48 Miliar)
Stephen Bolma (Rp2,61 Miliar)
Moutaz Nelfati (Rp2,61 Miliar)
Kristoffer Khazeni (Rp5,21 Miliar)
Laurent Shabani (Rp4,35 Miliar)
Carl Bjork (Rp5,21 Miliar)
David Andersson (belum diketahui)
Jesper Lindvall (belum diketahui)
Leo Jonsson (belum diketahui).

Kontributor: Eko

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI