Suara.com - Kylian Mbappe tak dimainkan pelatih Carlo Ancelotti saat Real Madrid ditekuk Barcelona, Minggu (5/8/2024).
Mbappe juga tak dimasukkan Don Carlo di daftar pemain cadangan saat melawan rival abadinya di MetLife Stadium dalam sesi pramusim.
Di laga yang berakhir dengan kekalahan Real Madrid 1-2 dari Barelona, Don Carlo memilih untuk memainkan pemain anyar asal Brasil, Endrick sebagai juru gedor.
Ia diapit oleh pemain muda Turki, Arda Güler dan Brahim Diaz di awal babak pertama. Carlo Ancelotti juga menurunkan Vinicius Junior di babak kedua.
Baca Juga: Hasil Pertandingan Minggu Pagi Real Madrid vs Barcelona: Pau Victor Jadi Mimpi Buruk
Terkait kapan Kylian Mbappe jalani debut bersama Real Madrid, Carlo Ancelotti seperti dilansir dari Football Espana mengatakan bahwa pemain Prancis itu baru akan ia mainkan pada laga final Piala Super Eropa pada 14 Agustus 2024.
Real Madrid akan melawan Atalanta di Stadion Warsawa pada Piala Super Eropa. Ditegaskan Don Carlo, di laga melawan Atalanta itu, Mbappe akan dimainkan bersama dengan Jude Belingham.
"Mbappe jelas bisa bermain di Piala Super Eropa. Jude Belingham dan pemain lain juga bisa. Mereka telah bersiap, mereka telah mengikuti skema dan rencana kami," ucap Don Carlo kepada Mundo Deportivo, Senin (5/8).
Sebelum melawan Atalanta, Real Madrid masih harus memainkan laga pramusim melawan Chelsea di North Carolina pada 7 Agustus 2024.
Kylian Mbappe memang tidak dimasukkan oleh Carlo Ancelotti di skuat Real Madrid dalam lawatan pramusim ke Amerika Serikat.
Baca Juga: Breakingnews! Pertandingan Real Madrid vs Barcelona Pagi Ini Ditangguhkan karena Badai Petir
Sementara itu, Carlo Ancelotti mengaku cukup puas dengan penampilan yang ditunjukkan Vinicius Junior saat melawan Barcelona.
"Vinicus telah kembali dengan baik, dan dalam kondisi prima. Para pemain sekarang dalam kondisi fisik yang baik dan tidak memerlukan banyak latihan," ucap pelatih asal Italia tersebut.