Bukan Tim Abal-abal, Jejak Mengerikan Muangthong United Raksasa Liga Thailand Dikabarkan Calon Klub Ronaldo Kwateh

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 12:32 WIB
Bukan Tim Abal-abal, Jejak Mengerikan Muangthong United Raksasa Liga Thailand Dikabarkan Calon Klub Ronaldo Kwateh
Laga uji coba Timnas Indonesia U-20 vs Cakallikli Spor di Lapangan Kempinski Hotel Football, Antalya, Turki, Senin (24/10/2022). [Dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bergabung dengan klub sebesar Muangthong United akan memberikan peluang bagi Kwateh untuk mengembangkan kariernya dan bersaing di level yang lebih tinggi.

Selain itu, kehadiran Kwateh juga diharapkan dapat meningkatkan popularitas sepak bola Indonesia di kancah internasional.

Hingga saat ini belum ada konfirmasi resmi dari kedua belah pihak antara Ronaldo dan klub.

Menariknya, Ronaldo Kwateh sempat menghilang dari radar setelah pindah ke klub Turki, Bodrum FK.

Kini, pemain muda berbakat ini dikabarkan akan kembali ke Asia Tenggara untuk melanjutkan kariernya.

Berdasarkan data transfermarkt, kontrak Ronaldo Kwateh bersama Bodrum FK masih berlaku hingga Juni 2025.

Hal ini menimbulkan pertanyaan mengenai mekanisme kepindahannya ke Muangthong United.

Kemungkinan besar, transfer ini akan dilakukan dengan status pinjaman dengan opsi pembelian permanen di akhir musim.

Baca Juga: Senasib Marselino Ferdinan, 'Si Anak Hilang' Timnas Indonesia Rp 3,04 Miliar Ini Digosipkan Gabung ke Klub Liga 1 ASEAN

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI