Juventus Incar Cuan Rp438 Miliar dari Sponsor di Jersey Anyar

Galih Prasetyo Suara.Com
Kamis, 01 Agustus 2024 | 18:20 WIB
Juventus Incar Cuan Rp438 Miliar dari Sponsor di Jersey Anyar
Klub Serie A Italia, Juventus jelang musim baru tengah berupaya bisa meraih pundi-pundi uang melalui jersey anyar mereka. [footyheadlines.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Klub Serie A Italia, Juventus jelang musim baru tengah berupaya bisa meraih pundi-pundi uang melalui jersey anyar mereka.

Dikutip dari laporan Football Italia, Juventus saat ini sedang mengincar kesepakatan senilai 25 juta Euro atau setara Rp438 miliar dari sponsor di jersey baru mereka.

Laporan sejumlah media Italia menyebutkan bahwa Juventus telah mencapai kesepakatan baru dengan brand yang masih belum bisa disebutkan namanya.

Menurut pemberitaan Tuttosport, kesepakatan antar Juventus dengan brand itu akan berlangsung selama 2 tahun. Dalam waktu, Juventus akan mengumumkan logo dari brand itu di jersey anyar mereka.

Baca Juga: Habiskan Uang Orang Indonesia Hampir Setengah Triliun, Como 1907 Bakal Scudetto?

Kabarnya pengumuman akan dilakukan manajemen Juventus sebelum kick off Serie A Italia musim 2024/2025. Pada pekan pertama Serie Italia musim ini Juventus akan melawan Como pada 19 Agustus 2024.

Klub berjuluk Si Nyonya Tua baru-baru ini merilis jersey mereka untuk musim 2024/2025. Jersey anyar itu merupakan keluaran appareal Adidas.

Sebelumnya, jersey tandang Juventus yang dirilis adidas berwarna kuning berpadu putih dengan garis tiga di pundak berwarna biru.

Logo adidas warna biru terletak di sebelah dada kiri, sedangkan logo Juventus berada di dada kanan.

"Garis kosmik, Juventus di hatinya. Memperkenalkan seragam tandang Juventus 24/25," tulis keterangan adidas di X @adidasfootball, Selasa 30 Juli 2024.

Baca Juga: Head to Head Kiper Como 1907 Emil Audero vs Pepe Reina: Bak Bumi dan Langit

Jersey kandang dan tandang Juventus yang baru musim kompetisi 2024/2025 tidak ada nama sponsor di bagian depannya alias polos.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI