Kisah Timnas Indonesia Dibantai 6 Gol Thailand di Piala AFF U-19, Jangan Sampai Terulang di Final Hari Ini

Senin, 29 Juli 2024 | 06:45 WIB
Kisah Timnas Indonesia Dibantai 6 Gol Thailand di Piala AFF U-19, Jangan Sampai Terulang di Final Hari Ini
Logo Garuda di Jersey Timnas Indonesia Versi Erspro. (twitter.com/FaktaBola)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Salah satu mimpi buruk masa lalu Timnas Indonesia U-19 adalah pernah dibantai 6 gol oleh Thailand. Meski 2 gol hiburan dicetak garuda muda. Tapi ini tetap satu hal yang tidak terulang lagi.

Kekalahan telak itu terjadi pada Piala AFF U-19 2014 di Mình National Stadium Vietnam, Jumat (6/9/2014).

Pada ajang AFF U-19 Youth Championship 2014, timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Thailand dengan skor akhir 2-6.

Pertandingan sengit yang berlangsung di Mình National Stadium pada Jumat, 6 September 2014 ini menjadi bukti dominasi Gajah Perang Muda.

Baca Juga: Shin Tae-yong Buka-bukaan: Tolak Rayuan Menggiurkan K-League Demi Misi di Timnas Indonesia

Thailand berhasil membuka keunggulan lebih dulu pada menit ke-34 melalui sundulan cantik Patippan P. Namun, keunggulan ini tidak bertahan lama.

Indonesia mampu menyamakan kedudukan enam menit kemudian berkat gol cepat Alqomar Tehupelasury yang baru saja masuk menggantikan Febry Haryadi.

Sayangnya, kegembiraan Garuda Muda tidak berlangsung lama.

Tiga menit berselang, Attawit Sunchai sukses mengembalikan keunggulan Thailand melalui eksekusi penalti yang tenang.

Memasuki babak kedua, Thailand semakin menguasai jalannya pertandingan.

Baca Juga: Soal Masa Depan Marselino Ferdinan, Syamsir Alam Spill Bocoran: Sukses di Klub....

Attawit Sunchai kembali mencatatkan namanya di papan skor, menggandakan keunggulan timnya.

Indonesia berusaha bangkit dan berhasil memperkecil ketertinggalan melalui gol Martinus.

Namun, semangat juang Garuda Muda pupus seketika setelah Sitichok Kanno mencetak dua gol tambahan dalam waktu yang relatif singkat.

Piyapong H. kemudian menutup pesta gol Thailand dengan gol penutup di menit-menit akhir pertandingan.

Dalam turnamen saat itu, Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Thailand dan Myanmar.

Sementara itu, Grup B diisi oleh Jepang, Australia, dan Vietnam. Perlu diketahui bahwa Jepang turut berpartisipasi dalam turnamen ini atas undangan dari Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF).

Kini, Timnas Indonesia dan Thailand kembali bertemu dalam edisi Piala AFF u-19 2024. Mereka akan berlaga di partai final hari ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI