Jens Raven Punya Darah Yogyakarta dari Sang Nenek: Pindah ke Belanda Saat Perang

Baehaqi Almutoif Suara.Com
Selasa, 23 Juli 2024 | 12:41 WIB
Jens Raven Punya Darah Yogyakarta dari Sang Nenek: Pindah ke Belanda Saat Perang
Jens Raven, amunisi lini depan Timnas Indonesia. (X/@idn_aboard)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Striker Timnas Indonesia, Jens Raven menjadi perbincangan setelah golnya mengantarkan Garuda Muda menang telah atas Filipina U-19.

Pemain keturunan Belanda-Indonesia itu menjadi bagian dari tim asuhan Indra Sjafri yang berlaga di ASEAN U-19 Boys Championship atau yang dulu bernama Piala AFF U-19.

Jens Raven mencetak gol perdana di ajang tersebut saat Timnas Indonesia U-19 melibas Filipina dengan skor 6-0.

Pada laga kedua melawan Kamboja, Jens Raven kembali dimainkan. Dia masuk sebagai pemain pengganti. Hanya saja, sang striker belum mencetak gol pada pertandingan keduanya.

Baca Juga: Piala AFF U-19: Ambisi Timnas Indonesia Jaga Clean Sheet, Bisa Redam Timor Leste?

Profil Jens Raven

Jens Raven merupakan pemain keturunan yang lahir di Belanda pada 12 Oktober 2005. Pemain dengan tinggi 189 cm itu memulai kariernya di akademi SV Nootdorp.

Kemudian pindah ke akademi FC Dordrecht, klub kasta kedua Liga Belanda. Bersama FC Dordrecht U21 telah mencetak 6 gol dalam 20 laga. Jens Raven merupakan tipikal striker modern yang mampu membantu pertahanan dan membuka ruang.

Darah Indonesia Jens Raven

Pemain 18 tahun tersebut memiliki darah Indonesia dari sang nenek dari ayahnya yang berasal dari Yogyakarta.

Baca Juga: Kafiatur Rizky Sedang 'On Fire', Lini Tengah Indonesia Berpotensi Alami Perombakan

Dalam wawancaranya di kanal YouTube Yussa Nugraha, Jens Raven menceritakan neneknya dulu tinggal di Yogyakarta. Sebelum akhirnya pindah ke Belanda di masa sulit.

Nenek Jens Raven pindah ke Belanda saat masa perang berkecamuk di sejumlah belahan dunia. "Omaku, dia dari Yogyakarta dan saat perang dulu dia naik kapal pindah ke Belanda dan dari situ dia tinggal di sini," ujarnya dikutip.

Dia juga mengaku masih memiliki keluarga dari neneknya yang tinggal di Indonesia. "Masih ada keluarga dari omaku yang tinggal di Indonesia aku belum kenal mereka tapi mereka juga keluargaku di Indonesia," katanya.

Di beberapa kesempatan wawancara dengan media, Jens Raven mengaku juga akrab dengan masakan Indonesia. Neneknya sering membuatkan soto, nasi goreng, dan gado-gado.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI