Sayangnya, sepakannya masih melebar dari gawang Kamboja.
Melihat aliran bola yang tidak lancar di lini tengah, pelatih Indra Sjafri memutuskan untuk mengganti Figo Dennis dengan Welber Jardim pada menit ke-34.
Pemain berdarah Brasil ini langsung menghadirkan ancaman melalui sepakan kerasnya dari dalam kotak penalti.
Di menit akhir babak pertama, Indonesia mendapatkan peluang emas melalui sundulan Arkhan Kaka. Namun, sundulannya masih bisa diamankan kiper Kamboja, Mat Lany.
Head to Head
Sejauh ini, Timnas Indonesia U-19 baru dua kali bertemu dengan Kamboja di ajang ini. Dari dua pertemuan tersebut, seluruhnya tim Merah Putih selalu meraih kemenangan.
Meski demikian, Timnas Indonesia U-19 tidak patut untuk sombong atau besar kepala jelang menghadapi Kamboja. Pasalnya, Garuda Nusantara selalu menang tipis dalam dua pertemuan itu.
Pertemuan pertama terjadi di ajang yang sebelumnya dikenal sebagai Piala AFF U-18 pada 2003. Saat itu, Timnas Indonesia menang 1-0 di fase grup.
Gol semata wayang Timnas Indonesia saat itu dicetak oleh Putut Waringin Jati. Dia mengemas gol saat laga baru berjalan dua menit.
Baca Juga: Cara Indra Sjafri Beri Ruang Berkembang untuk Pemain Timnas Indonesia U-19
Sementara pertemuan kedua terjadi pada Piala AFF U-19 2017 di Vietnam. Timnas Indonesia saat itu menang dengan skor 4-3.