Here We Go! Pepe Reina Resmi Direkrut Klub Orang Indonesia: Dikontrak hingga 2025

Galih Prasetyo Suara.Com
Kamis, 18 Juli 2024 | 18:08 WIB
Here We Go! Pepe Reina Resmi Direkrut Klub Orang Indonesia: Dikontrak hingga 2025
Here We Go! Pepe Reina Resmi Direkrut Klub Orang Indonesia: Dikontrak hingga 2025 [Tangkap layar X]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Klub orang Indonesia, Como yang baru promosi ke Serie A Italia resmi merekrut kiper asal Spanyol, Pepe Reina. Kiper berpengalaman itu dikontrak hingga Juni 2025.

"Como 1907 dengan bangga mengumumkan penandatanganan Pepe Reina hingga Juni 2025,” bunyi pernyataan resmi klub seperti dilansir dari Football Italia, Kamis (18/7/2024).

"Sebagai kiper, Pepe Reina sangat berpengalaman. Pernah membela Barcelona, Villareal, Liverpool, Napoli, AC Milan dan Lazio dalam kariernya,"

Cesc Fabregas yang menjadi mantan rekan Reina di Spanyol mengaku sangat senang dengan keputusan kiper berkepala plontos melanjutkan karier di Como.

Baca Juga: Kasihan, Klub Serie A Ini Pilih Rekrut Kiper 42 Tahun daripada Pemain Keturunan Rp 86,91 Miliar

Kiper AC Milan Pepe Reina saat menghadapi tuan rumah Real Betis di Liga Europa. CRISTINA QUICLER / AFP
Kiper AC Milan Pepe Reina saat menghadapi tuan rumah Real Betis di Liga Europa. CRISTINA QUICLER / AFP

"Kami sangat senang bisa menyambut Pepe di klub. Dia adalah penjaga gawang dengan pengalaman internasional yang luar baisa dan mentalitas yang kompetitif," ucap asisten pelatih Como itu.

"Oleh karena itu saya yakin dengan kontribusinya akan membantu tim menjadi tumbuh dan berkembang," tambah Fabregas.

Sementara itu, Pepe Reina mengaku sangat senang bisa melanjutkan karier di Como. Menurutnya, di musim ini ia kembali ke kompetisi yang cukup dikenalnya.

"Saya tiba dalam klub yang bagus, berisi keluarga yang terus berkembang dan berusaha untuk meningkatkan standar mereka," ucap Reina.

"Saya kembali ke liga yang saya kenal dengan baik dan sangat kompetitif. Bagi saya, saya ingin memberikan kontribusi besar untuk perkembangan klub ini," tegasnya.

Baca Juga: Dibalik Dugaan Rasisme Hwang Hee-chan, Bos Como 1907 Sebut Gara-gara Kata Jackie Chan

Como 1907 resmi promosi Serie A musim depan. Penantian panjang itu berakhir usai bermain imbang 1-1 dengan Cosenza Calcio pada pekan terakhir Serie B 2023-2024 di Stadion Giuseppe Sinigaglia, Sabtu (11/5/2024) dini hari WIB.

Hasil imbang itu sudah cukup bagi klub milik pengusaha asal Indonesia, Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono untuk promosi dan tampil di Serie A musim depan.

Tim beralias I Lariani (Si Anak Danau) finis di peringkat kedua klasemen Serie B 2023-2024 dengan 73 poin. Dengan demikian, dua tiket promosi otomatis ke Serie A 2024-2025 sudah punya pemilik setelah sebelumnya Parma.

Keberhasilan Como tak lepas dari pemilik klub, Hartono bersaudara, yakni Michael Bambang Hartono dan Robert Budi Hartono.

Keduanya mengakusisi Como di tahun 2019 dimana saat itu tim masih bermain di Serie D. Perlahan, kehadiran Hartono bersaudara benar-benar mengubah Como.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI