3 Klub yang Cocok untuk Marselino Ferdinan usai Direkomendasikan Jurnalis Asing ke Liga Australia

Irwan Febri Suara.Com
Kamis, 18 Juli 2024 | 15:43 WIB
3 Klub yang Cocok untuk Marselino Ferdinan usai Direkomendasikan Jurnalis Asing ke Liga Australia
Gelandang Timnas Indonesia U-23, Marselino Ferdinan (kanan). (Instagram/linojr)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Newcastle Jets sendiri merupakan salah satu klub Australia yang ramah pemain muda. Di musim 2024/2025 ini saja, rata-rata usia pemain di klub tersebut berada di usia 22,2 tahun.

Di samping itu, Newcastle Jets juga akrab bagi pemain Indonesia. Salah satunya adalah Syahrian Abimanyu yang pernah dipinjamkan selama enam bulan dan tampil sebanyak tiga kali di berbagai ajang.

2. Brisbane Roar

Selain Newcastle Jets, agen Marselino Ferdinan juga bisa mencoba menjajakan kliennya ke klub Australia lainnya, yakni Brisbane Roar.

Brisbane Roar sendiri merupakan klub yang dimiliki pengusaha Indonesia, yakni Bakrie Group. Bahkan, kepemilikannya masih berlangsung hingga saat ini.

Di samping itu, Brisbane Roar juga sempat menjadi tempat berlatih rekan Marselino di Timnas Indonesia U-23, yakni Rayhan Hannan, medio 2022 lalu.

3. Adelaide United

Adelaide United menjadi salah satu klub Australia yang kerap mengeluarkan potensi talenta-talenta muda hingga berhasil menembus Eropa.

Karenanya, agen Marselino bisa mencoba mengajukan kliennya ke klub tersebut agar dapat mengembangkan kualitasnya lebih jauh.

Baca Juga: Klub Australia Disarankan Rekrut Marselino Ferdinan yang Berstatus Tanpa Klub: Dia Pemain Berbakat!

Jika bisa berkembang dan menjadi starter di Adelaide United, tak menutup kemungkinan Marselino bisa menembus tim-tim Eropa seperti Nestory Irankunda yang dipinang Bayern Munich.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI