Fenomena Langka! Timnas Indonesia Punya 'Senjata Rahasia' di Semua Kelompok Umur, Ada Andil Pratama Arhan

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 18 Juli 2024 | 14:36 WIB
Fenomena Langka! Timnas Indonesia Punya 'Senjata Rahasia' di Semua Kelompok Umur, Ada Andil Pratama Arhan
Bek sayap Timnas Indonesia, Pratama Arhan. [KARIM JAAFAR / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Teknik lemparan jauh andalan Timnas Indonesia yang dieksekusi Pratama Arhan, kini telah diterapkan di berbagai tim nasional kelompok umur dari U-16, U-19 hingga U-23.

Terbaru, Timnas Indonesia U-19 terungkap memiliki "senjata rahasia" yang sama dalam diri Mufli Hidayat.

Wingback kanan itu membuktikan bahwa teknik lemparan jauh Pratama Arhan mampu ditiru. Dia kerap mempraktikannya dalam matchday pertama Grup A Piala AFF U-19 2024 kontra Filipina, Rabu (17/7/2024).

Meskipun belum membuahkan hasil secara langsung, teknik lemparan jauh Mufli cukup membuat barisan pertahanan Filipina kocar-kacir.

Baca Juga: Kemenangan Telak Timnas Indonesia U-19 Bikin Thailand dan Vietnam Gemetar, Media Asing: Buah Naturalisasi?

Timnas Indonesia U-19 asuhan Indra Sjafri pun pada akhirnya menang telak 6-0 dalam pertandingan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur.

Sebelum Mufli, Fabio Azka dari Timnas Indonesia U-16 sudah lebih dulu menunjukkan kemampuan lemparan ke dalam ala Pratama Arhan.

Dia mempraktikannya selama membela Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2024. Bahkan, teknik itu membuatnya mencatatkan satu assist saat Garuda Asia menang 3-0 atas Singapura.

Pesepak bola Tim Nasional Indonesia U-20 Robi Darwis (kanan) melewati hadangan pesepak bola Tim Nasional Fiji U-20 Sailasa Ratu (kiri) dalam pertandingan uji coba internasional U-20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023). Timnas Indonesia U-20 kalahkan Fiji U-20 dengan skor akhir 4-0. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc.
Pesepak bola Tim Nasional Indonesia U-20 Robi Darwis (kanan) melewati hadangan pesepak bola Tim Nasional Fiji U-20 Sailasa Ratu (kiri) dalam pertandingan uji coba internasional U-20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023). Timnas Indonesia U-20 kalahkan Fiji U-20 dengan skor akhir 4-0. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc.

Sebelum dua anak muda mempraktikan teknik jitu yang kerap membuat tim manapun kesulitan, pemain terdekat yang sempat disebut-sebut sebagai The Next Pratama Arhan adalah Robi Darwis.

Pemain Persib Bandung itu kerap diandalkan Shin Tae-yong untuk melakukan lemparan ke dalam saat membela Timnas Indonesia U-20 hingga U-23.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Pesta Gol, Iqbal Gwijangge Dapat Pujian Setinggi Langit dari Media Asing

Situasi itu membuat seluruh kelompok umur Timnas Indonesia kini memiliki sosok yang fasih mempraktikan teknik lemparan Pratama Arhan. Senjata rahasia itu harus diakui cukup efektif untuk menyulitkan barisan pertahanan lawan dan beberapa kali bahkan sukses melahirkan gol.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI