Suara.com - Bek sayap Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On terkenal kalem dan santun saat memperkuat Garuda. Namun, terdapat sisi lain dari pemain 22 tahun itu yang jarang diketahui penggemar.
Menyitat dari rekaman video di akun TikTok @garudareels, Nathan Tjoe-A-On ternyata bisa juga bersikap lebih ekspresif.
Dalam rekaman tersebut, Nathan Tjoe-A-On yang masih berseragam klub Belanda Excelsior berteriak bersama rekan-rekannya di ruang ganti.
Tak hanya itu, pemain yang kini membela Swansea City tersebut juga terlihat mengangkat-angkat sebuah kotak seperti tempat menaruh botol minum.
Akun TikTOk @garudareels menulis bahwa Nathan Tjoe-A-On ternyata bisa "mode barbar" meski terkesan kalem selama membela Timnas Indonesia.
Statistik Nathan Tjoe-A-On di Timnas Indonesia
![Pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On. [Dok. Instagram/@nathantjeoaon]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/07/17/71484-pemain-timnas-indonesia-nathan-tjoe-a-on.jpg)
Melansir Transfermarkt, Nathan Tjoe-A-On tercatat telah tampil sebanyak 11 kali bersama Timnas Indonesia dengan rincian tujuh di U-23 dan empat di senior.
Dalam periode tersebut, Nathan Tjoe-A-On tampil menjanjikan. Pemain yang fasih mengemban peran bek sayap dan gelandang itu telah mencetak tiga assist dalam 288 menit bersama Garuda.
Sementara bersama Tim U-23, Nathan Tjoe-A-On tercatat mampu menyumbang satu assist di PIala Asia U-23 2024 dalam 639 menit bermain.
Baca Juga: Siapa Pau Marti Vicente? Eks Barcelona Jadi Pelatih Baru Timnas Malaysia
Nasib Nathan Tjoe-A-On di Swansea City