Bibit Unggul, Calon Pemain Timnas Indonesia Kembali Tampil Starter bersama Klubnya di Belanda

Irwan Febri Suara.Com
Senin, 15 Juli 2024 | 15:40 WIB
Bibit Unggul, Calon Pemain Timnas Indonesia Kembali Tampil Starter bersama Klubnya di Belanda
Tim Geypens tampil bersama FC Emmen. (Dok. FC Emmen)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain Tim Geypens, Indra Sjafri selaku pelatih Timnas Indonesia U-20 juga akan menaturalisasi Hinoke Mauresmo dan Dion Markx.

Menurut manajer Timnas Indonesia U-17 dan U-20, yakni Ahmad Zaki Iskandar, proses naturalisasi ketiganya masih terbilang jauh dari kata tuntas.

Saat ini, proses naturalisasi ketiganya masih berada di tahap awal, yakni pemberkasan di Kemenkumham melalui Ditjen Imigrasi.

Alhasil, Tim Geypens maupun Hiroke Mauresmo dan Dion Markx dipastikan tak akan turut serta pada ajang ASEAN Cup U-19 2024.

Ajang ASEAN Cup U-19 2024 sendiri akan digelar di Indonesia dan dijadwalkan digelar pada hari Rabu (17/7) hingga 29 Juli mendatang.

Timnas Indonesia U-20 pun sudah merilis 23 pemain yang akan bertarung di grup A melawan Timor Leste, Kamboja, dan Filipina.

Kontributor: Felix Indra Jaya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI