Suara.com - Lionel Messi mengalami momen pahit di final Copa America 2024 melawan Kolombia. Kakinya bengkak besar.
Kapten Argentina ini ditarik keluar karena cedera engkel kanan pada menit ke-66 setelah mendapatkan dua tekel keras.
Cedera pertama Messi terjadi di menit ke-35 akibat tekel Santiago Arias.
Messi mengerang kesakitan dan sempat terguling di lapangan.
Namun, dia bangkit dan melanjutkan pertandingan.
Dipantau Suara.com dalam tayangan pertandingan, di menit ke-64, Messi kembali dijatuhkan dengan tekel keras oleh Luis Diaz.
Kali ini, Messi tak bisa melanjutkan dan meminta pergantian. Dia digantikan Nicolas Gonzalez.

Messi terlihat menangis saat meninggalkan lapangan dan membanting sepatu kanannya.
Rasa frustrasi Messi semakin menjadi karena dia tak bisa membantu Argentina meraih kemenangan.
Baca Juga: Final Copa America Chaos, Puluhan Fans Tanpa Tiket Jebol Hard Rock Stadium!
Cedera Messi membuat engkel kanan kakinya bengkak. Tim medis langsung memberikan kompres es untuk meredakan nyeri dan bengkak.