Suara.com - Nasib Emil Audero Mulyadi bakalan kesalip dengan calon kiper timnas Indonesia, Maarten Paes soal tampil di kancah Serie A.
Emil Audero merupakan kiper kelahiran Mataram, Indonesia. Namun, ia tumbuh besar dan memegang paspor Italia.
Pengalamannya di Eropa terbilang banyak karena sempat bermain untuk Juventus, Sampdoria, dan Inter Milan. Tak ayal, Shin Tae-yong ngebet agar penjaga gawang berusia 27 tahun ini agar diproses naturalisasi.
Sayangnya Emil Audero jual mahal untuk membela timnas Indonesia. Ia mengaku tidak berminat bermain di skuad Garuda walau sudah dibujuk.
Baca Juga: Seberapa Hebat Dairenzio Brank? Winger Keturunan yang Minat Bela Timnas Indonesia
Di sisi lain, PSSI mengalihkan perhatian ke Maarten Paes. Kiper keturunan itu menyambut dengan baik bahkan kini sudah berstatus WNI.
PSSI hanya tinggal mengurus perpindahan federasi dari KNVB ke PSSI agar Maarten Paes bisa memperkuat timnas Indonesia.
Punya pilihan yang beda untuk membela timnas Indonesia, nasib Maarten Paes bisa saja lebih mujur ketimbang Emil Audero.
Pasalnya pemain FC Dallas ini dikabarkan sedang dilirik oleh FC Empoli. Ia ditargetkan untuk menjadi kiper utama.
"Empoli sedang bekerja di bursa transfer. Klub Tuscan telah mengidentifikasi Maarten Paes dari FC Dallas sebagai profil untuk penjaga gawang. Pada 10 Juli ada kontak baru dengan klub Amerika tersebut," tulis laporan Gianluca Di Marzio di laman resmi.
Baca Juga: Wasit Final Euro 2024 Ternyata Punya Hubungan Buruk dengan Shin Tae-yong
"Jadi ada kontak baru antara Empoli dan Dallas untuk Maarten Paes. Mereka sedang membahas pinjaman dengan opsi untuk membeli," sambungnya.
Dengan ini, Maarten Paes bisa menjadi kiper utama bagi klub Serie A. Hal ini berbeda dengan Emil Audero yang justru dibuang Inter Milan.
Sebelumnya Emil dipinjamkan ke Inter Milan. Namun, Nerazzurri tidak mengaktifkan pembelian permanen, sehingga kiper kelahiran Mataram ini akan kembali ke Sampdoria yang berkompetisi di Serie B atau kasta kedua Liga Italia.