Insting Gareth Southgate Masih Tajam, Terbukti Cara Ini Bikin Inggris ke Final Euro 2024

Kamis, 11 Juli 2024 | 07:11 WIB
Insting Gareth Southgate Masih Tajam, Terbukti Cara Ini Bikin Inggris ke Final Euro 2024
Inggris melaju ke final Piala Eropa 2024, setelah menang 2-1 atas Belanda pada pertandingan semifinal Piala Eropa 2024 di Stadion BVB, Dortmund, Rabu setempat atau Kamis dini hari WIB. (AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gareth Southgate, pelatih timnas Inggris, melontarkan pujian setinggi langit kepada para pemainnya usai meraih kemenangan dramatis 2-1 atas Belanda di semifinal Piala Eropa 2024.

Keputusan berani Southgate memasukkan pemain pengganti terbukti jitu, mengantarkan Inggris ke final melawan Spanyol.

Ollie Watkins, yang baru masuk menggantikan Harry Kane di menit ke-81, menjadi pahlawan kemenangan Inggris.

Inggris melaju ke final Piala Eropa 2024, setelah menang 2-1 atas Belanda pada pertandingan semifinal Piala Eropa 2024 di Stadion BVB, Dortmund, Rabu setempat atau Kamis dini hari WIB. (AFP)
Inggris melaju ke final Piala Eropa 2024, setelah menang 2-1 atas Belanda pada pertandingan semifinal Piala Eropa 2024 di Stadion BVB, Dortmund, Rabu setempat atau Kamis dini hari WIB. (AFP)

Pemain Aston Villa ini sukses memaksimalkan umpan matang Cole Palmer di menit ke-91, mengunci kemenangan timnya.

"Kami merasa, dengan mempertimbangkan energi, kami mulai sedikit kehilangan tekanan, dan Harry agak cedera. Ollie dapat menekan dan berlari ke belakang (pertahanan lawan). Kami merasa inilah saat yang tepat untuk mencobanya. Saya sampai kehabisan nafas untuk melihat Ollie mendapatkan momennya," ujar Southgate dikutip dari situs resmi UEFA.

"Dia pantas mendapatkan momen ini."

Pertandingan di Stadion BVB, Dortmund, berjalan sengit dan penuh drama.

Inggris harus tertinggal terlebih dahulu setelah Xavi Simons membawa Belanda unggul.

Inggris melaju ke final Piala Eropa 2024, setelah menang 2-1 atas Belanda pada pertandingan semifinal Piala Eropa 2024 di Stadion BVB, Dortmund, Rabu setempat atau Kamis dini hari WIB. (AFP)
Inggris melaju ke final Piala Eropa 2024, setelah menang 2-1 atas Belanda pada pertandingan semifinal Piala Eropa 2024 di Stadion BVB, Dortmund, Rabu setempat atau Kamis dini hari WIB. (AFP)

Namun, The Three Lions berhasil menyamakan kedudukan melalui penalti Kane.

Baca Juga: Suami di Inggris Tuntut Apple Rp103 Miliar, Diduga Gara-gara iPhone Bongkar Perselingkuhan

Southgate mengaku puas dengan performa timnya. "Kami menunjukkan mentalitas juara yang luar biasa. Kami pantang menyerah dan selalu berusaha mencari celah untuk mencetak gol," tuturnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI