Buka Suara! Justin Hubner Bocorkan Nasibnya Jika Jadi Tinggalkan Cerezo Osaka

Rabu, 10 Juli 2024 | 15:52 WIB
Buka Suara! Justin Hubner Bocorkan Nasibnya Jika Jadi Tinggalkan Cerezo Osaka
Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner (dok Justin Hubner)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner, mengisyaratkan akan meninggalkan Cerezo Osaka pada Juli 2024.

Dalam sesi tanya jawab di Instagram, Hubner menyatakan akan kembali ke Wolverhampton Wanderers atau pindah ke klub lain.

Netizen bertanya, "Kapan kamu meninggalkan Jepang?"

Hubner menjawab, "Pada bulan ini."

"Ke mana kamu akan pergi setelah meninggalkan Jepang?" tanya netizen lainnya.

Hubner menjawab, "Kembali ke Wolverhampton Wanderers atau ke klub lain."

Nyaris ke Kasta Teratas Liga Inggris

Justin Hubner hanya bermain selama 190 menit untuk Cerezo Osaka, bahkan dalam tiga pertandingan terakhir, ia hanya dimainkan di masa injury time.

Wolverhampton Wanderers kemungkinan tidak puas dengan situasi ini.

Baca Juga: Akhirnya! Manajer Timnas Luruskan Isu Nova Arianto Dijagokan Jadi Pelatih Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI