Prediksi Superkomputer Belanda vs Inggris: The Three Lions Diunggulkan, Kans Penalti 30,6 Persen

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 10 Juli 2024 | 10:40 WIB
Prediksi Superkomputer Belanda vs Inggris: The Three Lions Diunggulkan, Kans Penalti 30,6 Persen
Prediksi superkomputer Belanda vs Inggris di semifinal Euro 2024. [Dok. AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Superkomputer Opta memprediksi duel Belanda vs Inggris di semifinal Euro 2024 akan berjalan sengit. The Three Lions diunggulkan kendati peluang adu penalti pun disebut sangat besar yakni menyentuh angka 30,6 persen.

Inggris yang tampil inkonsisten sepanjang turnamen berhasil melaju ke babak semifinal. Ini adalah semifinal ketiga Gareth Southgate bersama The Three Lions di turnamen besar.

Lawan mereka kali ini adalah Belanda. Meski tak terlalu meyakinkan di fase grup, Belanda justru tampil perkasa di babak knockout.

Kolase Belanda vs Inggris. (Instagram/@euro2024)
Kolase Belanda vs Inggris. (Instagram/@euro2024)

Pencapaian Southgate bersama Inggris di turnamen major patut diapresiasi. Meski dikritik karena performa tim, catatan semifinal diraih tiga kali dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Spanyol vs Prancis, Duel La Roja vs Les Bleus di Semifinal Euro 2024

Inggris berpeluang mencapai final back-to-back, sejarah yang pernah diraih tim seperti Spanyol (2008/2012) dan Jerman (1972/1976 & 1992/1996).

Inggris Diunggulkan Tipis

Timnas Inggris memastikan lolos ke semifinal Euro 2024 usai mengalahkan Swiss pada pertandingan di Dusseldorf Arena, Jerman, 6 Juli 2024. [INA FASSBENDER / AFP]
Timnas Inggris memastikan lolos ke semifinal Euro 2024 usai mengalahkan Swiss pada pertandingan di Dusseldorf Arena, Jerman, 6 Juli 2024. [INA FASSBENDER / AFP]

Inggris sedikit diunggulkan oleh superkomputer Opta untuk melaju ke final. Luke Shaw dan kawan-kawan memiliki peluang 37,8 persen untuk memenangi pertandingan.

Meski demikian, rekor pertemuan dan ketajaman Belanda patut diwaspadai. Ini merupakan pertemuan keempat antara Inggris dan Belanda di turnamen besar; Oranje menang 3-1 di Euro 88 (berkat hat-trick Van Basten), disusul hasil imbang tanpa gol di Piala Dunia 1990, dan kemenangan Inggris 4-1 di Euro 96.

Dari semua negara yang pernah dihadapi Inggris sebanyak 20+ kali dalam sejarah mereka, hanya saat melawan Brasil (15%) mereka memiliki tingkat kemenangan yang lebih rendah dibandingkan saat melawan Belanda (27% – M6, S9, K7).

Baca Juga: Spanyol vs Prancis: Fuente Sebut La Roja Punya Kelebihan yang Tak Dimiliki Les Bleus

Faktanya, Inggris hanya memenangkan satu dari sembilan pertemuan terakhirnya dengan Belanda di semua kompetisi (D4 L4), memenangkan pertandingan persahabatan 1-0 di Amsterdam pada Maret 2018.

Peluang Adu Penalti Tak Kalah Besar

Bek Belanda #06 Stefan de Vrij (kanan) merayakan bersama penyerang Belanda #07 Xavi Simons (kiri) dan bek Belanda #05 Nathan Ake (kanan) setelah mencetak gol pertama timnya pada pertandingan sepak bola perempat final UEFA Euro 2024 antara Belanda dan Turki di Olympiastadion di Berlin pada Sabtu (6/7/2024). (ANTARA/AFP/Javier Soriano)
Bek Belanda #06 Stefan de Vrij (kanan) merayakan bersama penyerang Belanda #07 Xavi Simons (kiri) dan bek Belanda #05 Nathan Ake (kanan) setelah mencetak gol pertama timnya pada pertandingan sepak bola perempat final UEFA Euro 2024 antara Belanda dan Turki di Olympiastadion di Berlin pada Sabtu (6/7/2024). (ANTARA/AFP/Javier Soriano)

Belanda diberi peluang menang 31,6 persen oleh Opta di laga ini. Presentase itu hanya sedikit lebih besar dibanding prediksi bahwa laga ini akan ditentukan di babak penalti.

Superkomputer Opta mendapatkan presentase 30,6 persen bahwa pertandingan Belanda vs Inggris bakal berlangsung alot. Laga dianggap berpeluang besar untuk berakhir imbang selama 120 menit.

Prediksi Susunan Pemain Belanda vs Inggris

Belanda: Verbruggen (Kiper); Ake, Van Dijk, Vrij, Dumfries; Reijnders, Schouten; Bergwijn, Simons, Gakpo; Depay.

Inggris: Pickford (Kiper); Walker, Stones, Guehi; Saka, Mainoo, Rice, Shaw; Bellingham, Foden; Kane.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI