Suara.com - Gelandang Portugal Bernardo Silva membela kaptennya Cristiano Ronaldo setelah kritikan bermunculan terkait performa sang striker veteran di Euro 2024.
Ronaldo, di usia 39 tahun berhasil mencetak rekor sebagai pesepak bola pertama yang tampil dalam enam edisi Euro.
Meski demikian, eks striker Manchester United, Juventus dan Real Madrid itu belum mencetak gol dalam empat laga di Euro.
Hal ini memicu perdebatan tentang posisinya sebagai pemain inti dalam tim besutan pelatih Roberto Martinez.
Namun, Silva, yang berbicara menjelang pertandingan perempat final krusial melawan Prancis di Hamburg, Sabtu (6/7/2024) dini hari WIB, mengakui respons emosional Ronaldo usai gagal mengeksekusi penalti pada laga sebelumnya melawan Slovenia.
Menurut Silva, semua pemain, termasuk Cristiano Ronaldo punya sisi emosional. Hal itu yang membuat reaksi salah satunya bersedih dalam menghadapi kegagalan bisa muncul.

"Kita semua manusia," kata Silva. "Sangat bisa dimengerti bahwa Cristiano merasa emosional setelah gagal mencetak penalti," tambahnya seperti dikutip dari France24, Jumat (5/7/2024).
Portugal menang tipis atas Slovenia lewat adu penalti setelah pertandingan berakhir imbang tanpa gol hingga perpanjangan waktu.
Tendangan penalti Ronaldo digagalkan oleh kiper Slovenia Jan Oblak, meski ia kemudian sukses menceploskan bola saat adu penalti.
Baca Juga: Jaring Talenta di Euro 2024, Manchester United Kepincut Winger Timnas Swiss
Silva berempati dengan kekecewaan Ronaldo, menyoroti tekanan yang terkait dengan eksekusi penalti.