3 Alasan Timnas Indonesia U-16 Bisa Bungkam Australia di Semifinal Piala AFF U-16 2024

Timnas Indonesia U-16 bersua Australia di semifinal Piala AFF U-16 2024
Garuda Muda tak gampang loyo saat menghadapi lawan-lawannya. Mereka bisa bangkit dari keterpurukan dan membalikkan keadaan untuk meraih kemenangan.
Salah satu buktinya ialah ketika mereka tertinggal lewat gol penalti Laos pada laga terakhir Grup A. Meski tertinggal, Timnas Indonesia U-16 bisa bangkit dan membalikkan keadaan hingga unggul 6-1.
3. Dukungan Suporter
Salah satu hal yang tak dimiliki Australia di Piala AFF U-16 2024 ini ialah dukungan suporter. Timnas Indonesia U-16 selalu mendapatkan support penuh dari pendukungnya selama fase grup.
Baca Juga: Rute Baru AirAsia yang Dinanti Wisatawan: Adelaide ke Bali Kini Tanpa Transit
Bukan tidak mungkin, banyaknya fans yang hadir memadati Stadion Manahan pada laga semifinal ini akan membuat para pemain Australia menjadi keder.
Di sisi lain, Garuda Muda sudah terbiasa mendapatkan dukungan tinggi dari fans. Hal ini tidak menjadi tekanan, justru mendorong anak asuh Nova Arianto untuk tampil lebih menggila di lapangan.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie