Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong disebut menyambut positif hasil drawing putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berlangsung Kamis (27/6/2024).
Menurut Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji yang hadir langsung di Kuala Lumpur, Malaysia, Shin Tae-yong disebut senang dengan hasil drawing.
Timnas Indonesia diketahui tergabung di Grup C. Skuad Merah Putih satu tempat bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.
"Ya setelah drawing saya langsung berkomunikasi dengan coach Shin [Tae-yong]," kata Sumardji kepada awak media, Kamis (27/6/2024).
Baca Juga: Permintaan Tegas Nova Arianto Setelah Timnas Indonesia U-16 Lolos ke Semifinal Piala AFF U-16 2024
"Ia memberikan respons gembira dan senang setelah drawing selesai."
Menurut Sumardji, Shin Tae-yong akan segera mempersiapkan Timnas Indonesia dengan baik untuk menatap tantangan berat di mana putaran ketiga akan berlangsung mulai September mendatang.
"Coach Shin [Tae-yong] juga akan sungguh-sungguh untuk membuat tim sebaik mungkin di babak ini," jelas Sumardji.
Shin Tae-yong tidak hadir dalam acara drawing putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Sang pelatih tengah pulang ke negaranya di Korea Selatan.
Pelatih 53 tahun itu juga belum melakukan tanda tangan perpanjangan kontrak yang sudah disodorkan oleh PSSI.
Kabarnya, PSSI akan memberikan perpanjangan kontrak untuk STY hingga 2027. Tentu akan ada target baru yang diberikan PSSI kepada sang pelatih.